[On the Cover] Momo Moriska: The Complete Supermodel!

0
67
[On the Cover] Momo Moriska: The Complete Supermodel!

Punya prestasi segudang terutama di dunia modeling, menjadikan nama wanita cantik berkulit eksotis ini semakin menanjak sebagai model. Tubuh curvy yang diidamkan oleh banyak wanita serta wajah manisnya membuat banyak mata pria tak berkedip dibuatnya.

 

Mulai dari penyanyi, perancang busana hingga model kini makin banyak yang ‘menancapkan kukunya’ hingga ke luar negeri. Seperti salah satunya wanita cantik berkulit eksotis ini yang mengawali karir sebagai model hingga kemudian membawanya menembus panggung internasional.  Sulit memang untuk memungkiri pesona dan kecantikan Momo Moriska kala melenggang di runway. Namun pastinya kalian akan lebih terpesona lagi dengan pose indah nan sensual Momo Moriska di depan lensa kamera POPULAR.

POPULAR (P): Hai Momo apa kabar? Bagaimana perasaan kamu pemotretan bareng POPULAR hari ini?

Momo Moriska (M): Baik POPULAR! Seru banget, sebenarnya aku itu orangnya agak susah bergaul, tapi karena crew-nya seru-seru banget, nggak tahu kenapa aku bisa benar-benar berekspresi gitu. Saat take video biasanya aku malu banget untuk joget, tapi sekarang itu kayak malu-maluin hahaha. Tapi aku suka sih.

 

(P): Oh iya, bisa ceritakan bagaimana awalnya terjun ke dunia modeling dan kini berkarir di dunia entertainment?

(M): Jadi memang karena sejak kecil sudah hobi sekali sama yang namanya modeling dan mama aku juga mendukung. Juga karena merasa ini bidang aku banget, nggak terasa kira-kira sudah 7 tahunan aku menggeluti dunia entertain ini. Aku pernah coba kerja kantoran tapi cuma bertahan satu minggu saja hahaha. Mungkin karena memang aku suka bekerja yang bisa bertemu dengan orang banyak dan haha hihi di depan kamera.

 

(P): Selain modeling, hal apa lagi yang kamu suka?

(M): Saat ini aku lagi coba di bidang presenting, dan juga main film. Tapi kalau hobi yang aku suka lakuin itu main tenis, basket, sama nge-gym.

[On the Cover] Valenska Yuditha: The Real Queen of Dance!

(P): Bisa beritahu kami seperti apa kriteria pria idamanmu?

(M): Aku suka cowok yang tinggi, karena kalau ganteng itu relatif ya. Terus aku juga suka cowok brewok tapi yang tipis gitu. Dan tubuhnya sixpack tapi jangan terlalu kekar, karena itu mengerikan haha. Yang terakhir nggak banyak ngomong.

 

(P): Lalu hal apa yg harus pria lakukan untuk bisa membuat hatimu luluh?

(M): Harus bersikap cool. Karena aku tipenya agresif jadi aku maunya cowok yang lebih cool, santai, nggak agresif, dan yang terpenting sayang sama orangtua aku.

 

(P): Kamu paling percaya diri dengan bagian tubuhmu yg mana, alasannya?

(M): Mata dan bahu. Karena aku merasa seksi pada bagian itu.

 

Bersambung..

 

Intip juga teaser videonya yang dijamin bakal bikin Anda gerah berikut ini ya POPle!

(Rising Star) Lara Silvy: Si Cantik Pecinta Seni yang Seksi nan Menawan!

Well, gimana POPle? She’s hot bukan! Nah, kalo kamu ingin tahu lebih tentang kisah intim dirinya, kamu bisa lho membeli majalah POPULAR edisi Februari 2019. Jadi, koleksi majalahnya sekarang juga POPle!

Sedangkan versi digitalnya bisa diperoleh via aplikasi POPULAR Magazine yang bisa diunduh di Google Playstore maupun iTunes Store.

Selain itu bisa diperoleh juga via aplikasi Newstands lainnya yakni SCOOP. Untuk akses premium gallery foto dan videonya bisa langsung diakses melalui aplikasi POPULAR Now yang tersedia di Google Playstore.

So, pastikan kalian semua mendapatkan koleksi majalah POPULAR Edisi Februari 2019: Welcome to Candyland

 

Photografer: Okie A.Z

Stylist : Selphie Usagi

(Visited 812 times, 1 visits today)