Kabar Buruk! AC Milan Didiskualifikasi dari Liga Europa 2019-2020

0
2
AC Milan

AC Milan dipastikan tidak akan berlaga di Liga Europa musim depan karena tersangkut kasus Financial Fair Play (FFP). Kabar Buruk! AC Milan Didiskualifikasi dari Liga Europa 2019-2020

Kubu AC Milan mengungkapkan mereka dapat menerima sanksi diskualifikasi dari Liga Europa 2019-2020 lantaran dinilai melanggar aturan Financial Fair Play (FFP). Itu terjadi pada periode tiga tahun 2014-2017 dan 2015-2018. Keputusan itu diumumkan Pengadilan Arbitrasi Olahraga (CAS) pada Jumat (28/6/2019).

Dengan dicoretnya AC Milan, AS Roma akan lolos langsung ke Liga Europa tanpa perlu menjalani kualifikasi. Adapun satu lagi jatah untuk Serie A dilimpahkan kepada Torino, yang musim lalu finis di posisi ketujuh.

Rossoneri mengklaim sanksi tersebut malah bisa menjadi stimulus untuk mengembalikan klub ke posisi yang tepat.

Serunya Kegiatan Penutup Karantina Miss POPULAR Batch 3 Dance Challenge

“Meskipun sedih karena fakta fans kami tak bisa melihat klub tampil di kompetisi Eropa tahun depan, klub mengakui dan menerima FFP. Klub mengetahui tak ada pilihan lain kecuali menerima sanksi, karena menjafdi bagian dari upaya kembali ke kepatuhan penuh,” tulis AC Milan melalui pernyataan resmi, seperti dilansir Footbaal Italia.

Musim lalu, AC Milan finish di peringkat 5 klasemen akhir Serie A. Berkat hasil itu mereka dipastikan bermain di Liga Europa musim depan, di mana mereka akan langsung lolos ke fase grup Liga Europa musim depan.

Namun keikutan Rossonerri di Liga Europa musim depan resmi digugurkan oleh Pengadilan Arbitrase Olahraga. Mereka mendakwa Rossonerri melakukan pelanggaran serius terhadap Financial Fair Play.

(Visited 321 times, 1 visits today)