Asteroid besar 2000 QW7 kabarnya akan mendekati Bumi dalam waktu dekat. Asteroid Berukuran Raksasa Ini, Katanya Dekati Bumi Pertengahan September
Asteroid tersebut memiliki ukuran hampir dua kali tinggi bangunan Empire State di New York yang memiliki tinggi 1.250 kaki (381 m).
Dilansir dari laman Live Science, Rabu (4/9/2019), asteroid diperkirakan mendekati Bumi pada 14 September, menurut Pusat Studi Objek Dekat Bumi (CNEOS), bagian dari Jet Propulsion Laboratory di Pasadena, California.
Asteroid kabarnya akan berjalan sangat cepat hingga 14.361 mph (23.100 km/jam). Kedua, meskipun itu dianggap sebagai objek dekat Bumi, namun masih akan cukup jauh.
5 Negara yang Paling Banyak Dikunjungi Wisatawan. Apakah Indonesia Termasuk?
Asteroid dan bahan luar angkasa lainnya dianggap benda dekat Bumi jika mereka melewati 1,3 unit astronomi planet Bumi. Untuk diketahui, unit astronomi adalah jarak dari Bumi ke matahari, atau 92,9 juta mil (149,6 juta kilometer).
Seperti dicatat CNEOS, asteroid 2000 QW7 akan melewati 0,03564 unit astronomi Bumi, yang setara dengan sekira 3,3 juta mil (5,3 juta km). Dengan kata lain, itu 13,87 kali jarak antara Bumi dan bulan.
Sama seperti Bumi, asteroid 2000 QW7 mengorbit matahari. Namun, itu hanya secara sporadis melintasi jalur dengan Bumi. Terakhir kali mendekati planet Bumi adalah 1 September 2000.
Setelah 14 September, waktu berikutnya yang diperkirakan akan dilewati adalah 19 Oktober 2038, menurut Jet Propulsion Laboratory.