Pornografi bisa menghancurkan hubungan. Meskipun sebagian besar dari kita berpikir bahwa itu tak berbahaya. Apa yang Bakal Terjadi Kalau Suami Hobi Nonton Film Porno?
Menyaksikan segala sesuatu yang berbau porno akan mempengaruhi proses gairah alami tubuh Anda. Dan secara bertahap, Anda akan kehilangan sensitivitas. Bagi yang sudah menikah, kondisi ini pasti akan mempengaruhi kehidupan seksual Anda, bahkan dampaknya bisa sampai menghancurkan pernikahan.
Mari kita lihat bagaimana kecanduan pornografi dapat mempengaruhi hubungan Anda, seperti dikutip dari Boldsky:
1. Mengkritik Pasangan
Anda menyaksikan terlalu banyak pornografi pasti berharap hal yang sama bahkan berlebih kepada pasangan. Dan ketika tidak mendapatkannya, Anda akan mengkritik dia. Ini bisa membahayakan hubungan ke depannya.
2. Pikiran Kacau
Apa yang terjadi ketika Anda terus-menerus menonton pornografi? Nah, Anda akan terbiasa melihat bentuk tubuh yang paling menarik, dan ini akan membuat pasangan terlihat biasa-biasa saja.
Secara bertahap, gambaran orang yang menarik akan meningkat, dan ketertarikan Anda terhadap pasangan akan menurun. Anda juga akan berpikir banyak orang yang terlihat seperti bintang porno yang menarik. Bayangan ini akan mendistorsi persepsi Anda.
Tanda Tangan Suami Saat Istri Sedang Hamil Kini Menjadi Tren, Ini Isinya
3. Performa Seks Menurun
Secara alami Anda akan mencoba meniru apa yang telah dilihat. Padahal di kamar tidur, setiap tindakan Anda harus sesuai dengan selera pasangan. Tapi tanpa sadar Anda telah meniru gaya orang lain dan bisa dipastikan bakal gagal memberikan kepuasan kepada pasangan.
4. Ejakulasi Dini
Sebuah studi terbaru melaporkan pria muda yang sering terpapar pornografi memiliki risiko lebih tinggi menderita ejakulasi dini. Jika dilakukan terus-menerus, bukan tak mungkin akan mengalami disfungsi ereksi karena sensitivitas menurun. Pria tersebut membutuhkan banyak rangsangan untuk bisa into the mood.
5. Terobsesi Tindakan Ekstrem
Menonton pornografi akan membuat Anda mendambakan aksi serupa yang ditonton agar terjadi di kehidupan nyata. Kondisi ini akan membuat pasangan takut. Ingat, sebagian besar aksi pornografi yang dilihat adalah palsu dan berlebihan. Itu bahkan tidak mungkin ada atau tidak benar-benar terjadi.