Senin adalah “Hari Malas Sedunia”? Mungkin itulah predikat sebagian besar orang pada hari tersebut. Wajar memang mengingat setelah dua hari leyeh-leyeh tanpa memikirkan pekerjaan, lalu kembali lagi sibuk dengan setumpuk tugas kantor di hari tersebut. Namun, apa boleh buat, tak ada seorang pun yang bisa mengubah Senin jadi hari lain. Alhasil, hari ini pun harus dijalani meski dengan ‘berat hati’.
Kendati demikian, tak berarti Anda tak bisa bersemangat di hari Senin. Pasalnya, kami punya ‘formula’ oke untuk menyiasatinya. Berikut beberapa langkah cerdas yang bisa dilakukan:
Pikirkan hal menyenangkan
Jika mood Anda sedang tak baik di tempat kerja, tak ada salahnya bila meluangkan sedikit waktu untuk melamun. Pikirkanlah hal-hal menyenangkan (apapun itu) yang bisa membuat mood kembali baik. Tapi ingat, janganlah sampai ‘lupa waktu’! Karena mungkin saja atasan Anda sedang memerhatikan dari meja kerjanya. Ya, melamun 3-5 menit rasanya sudah cukup untuk menggeber semangat diri.
Tenggak air putih
Para ahli kesehatan bilang bahwa dehidrasi bisa memengaruhi mood Anda saat beraktifitas. Karenanya, mereka menyarankan agar Anda mengonsumsi banyak air putih untuk mencukupi kebutuhan cairan tubuh. Air putih cukup, semangat pun naik kembali! Minimal dengan banyak minum air putuh bisa juga bikin Ginjal POPle lebih sehat loh. Minuman ini juga bikin Ginjal lebih sehat lagi juga rajin diminum!
Cari sedikit keringat
Ini langkah mudah. Cobalah cari sedikit keringat dengan berolahraga kecil di tempat beraktifitas. Contoh: jika di gedung perkantoran, Anda bisa berjalan-jalan memakai tangga darurat saat jam makan siang tiba. Hasilnya, Anda pun akan lebih bersemangat saat kembali berkutat dengan tugas kantor.
Kalau masih belum semangat juga untuk cari keringat, cobain deh nonton ‘aksi olahraga’ yang satu ini:
Tenangkan pikiran
Suasana bising juga berpotensi besar merusak mood Anda. Oleh sebab itu, tak ada salahnya jika Anda menyendiri di tempat sepi untuk sekedar menenangkan pikiran. Ya, Anda bisa melakukannya di sekitar lingkungan kantor saat luang. Dengan pikiran yang tenang, suasana hati Anda pun akan turut membaik.
Bagaimana, sudah siap melewati hari Senin? Atau masih juga butuh dibangkitkan Gairah membara dengan cepat? Pastikan simak dari ahli-nya disini.