5 Aksi Sederhana Gaet Hati Si Dia

0
1

Pernah melihat adegan Jack Dawson membukakan pintu mobil untuk Rose di sebuah kargo penyimpanan barang sebelum akhirnya mereka bercinta? Lihatkan betapa tersipunya Rose saat itu.

Raut wajah senang yang ditunjukan Rose pada dasarnya juga akan dialami oleh wanita kebanyakan. Sikap sopan akan membuat Anda terlihat sebagai pria yang menarik untuk didekati. Yap! Sepertinya beberapa jurus romantis di bawah ini yang oke untuk kencan Anda selanjutnya.


Ngga cuma dari sikap penampilan juga penting saat berkencan:                           

Jangan Pernah Pakai Ini Saat Kencan Pertama

 

#Menjaga tutur kata

Sebuah poin yang penting namun sering diabaikan di dunia modern ini. Penggunaan bahasa yang bebas jangan sampai menjadikan Anda menerapkan pada kencan, itu ngga bisa diterima. Seorang pria harus bangga terlihat pintar dan sopan dalam berbicara.

 

#Membukakan pintu

Saat disurvey, hasil menunjukan 90% wanita menganggap ini sebagai isyarat sopan nomor satu. Kemudian 10% tidak menyetujuinya—namun data masih perlu dikonfirmasi. Membukakan pintu walau tindakan biasa tetapi itu sangat membuat wanita merasa dihormati.

 

#Memberinya jaket

Sama baiknya ketika Anda memberikan kursi kepada si dia. Namun momen juga penting, ketika melihat si dia sudah mulai merapatkan kedua tangannya atau bibirnya yang membiru, segera berikan jaket Anda. Jika ia menolak tak ada alasan untuk berhenti, pastikan Anda membuat si dia merasa sangat dilindungi.

 

 

#Perkenalkan dia

Jika momen ini gagal, si dia bisa merasa seperti tak dianggap. Yang perlu Anda lakukan adalah jeda sejenak lalu perkenalkan dia di saat bersama keluarga atau teman. Ini akan membuat dia merasa sudah termasuk ke dalam dunia Anda.

 

#Mengantarnya pulang

Memastikan si dia pulang dengan selamat tentu akan membuat Anda juga merasa tenang. Si dia akan merasa aman dan senang karena menjadi prioritas utama Anda. Ingat saat berada di ambang pintu jangan pasang tampang ‘mengharapkan’ sesuatu. Cukup sudahi dengan kata “Selamat istirahat” lalu berikan belaian lembut di kepala. Itu akan meninggalkan kesan manis ke depannya.

Sederhana bukan? Anda pasti bisa.

(Visited 64 times, 1 visits today)