3 Gaya Menangis Favorit Cowok, POPle yang Mana, Nih?

0
7
Sumber Gambar: FreeImages.com

Kalau mendengar ada cewek menangis mungkin nggak perlu kaget karena mereka lebih sensitif untuk cepat keluar air mata. Tapi, ada cowok menangis, pasti ada sesuatu yang mungkin nggak bisa ditahan lagi. Cowok menangis memang nggak salah karena menangis itu cara buat melepaskan beban. Tapi, karena pengen kelihatan tegar, biasanya cowok menangis nggak segampang cewek.

Selain nggak mudah, sebelum menangis biasanya cowok mikir gimana caranya biar nggak ada yang tahu. Beneran, mereka malu banget kalau sampe kelihatan menangis. Apalagi kalau penyebabnya ditinggal pacar yang punya gebetan lain. Nah, berhubung nggak ingin malu dan tetap kelihatan tegar, cowok menangis itu punya gaya dan tempat favorit buat numpahin air mata kayak di bawah ini.

Mandi pakai shower

Ini lokasi favorit buat menangis. Selain nggak ada yang melihat, suara shower membuat cowok merasa aman. Mau nangis sampai tersedu-sedu dijamin nggak ada yang dengar. Kalau ternyata mata sembap dan ditanya kenapa, cukup bilang kena percikan air sabun.

Hujan-hujanan

Sumber Gambar: Imgur

Mumpung lagi musim hujan, gaya ini jadi favorit cowok menangis. Apalagi kalau hujan-hujanan di taman yang penuh dengan bunga. Wah, dijamin deh nangisnya kelihatan romantis. Apalagi kalo ada yang diam-diam motret. Tetesan air hujan dan air mata itu puitis banget, ya.

Naik motor pakai helm

Pakai helm dan naik motor buat muter-muter di jalan yang sepi jadi pilihan berikutnya. Mau sesenggukan sambil numpahin air mata, dijamin nggak ada yang tahu. Tapi, kalau gaya ini yang dipilih, mesti tetep konsentrasi dan hati-hati, ya. Apalagi kalau sampai ada razia polisi, nggak lucu kalau polisi sampai tahu.

 

(Visited 27 times, 1 visits today)