Memilih pasangan hidup itu memang susah-susah gampang. Ada orang yang hanya butuh waktu singkat untuk menentukan pasangan hidup. Tapi, ada juga yang terus berganti-ganti pasangan karena merasa belum menemukan yang tepat. Nah, sebaiknya memang kamu meyakini diri dulu sebelum melangkah lebih jauh dengan pasangan. Karena, pasangan yang tepat adalah kunci terbentuknya pria sukses! Nggak percaya?
Pasangan Suportif = Pasangan Bahagia
Menurut studi oleh peneliti dari Carnegie Mellon University, seseorang yang memiliki pasangan suportif memiliki kemungkinan sukses lebih besar daripada mereka yang tidak. Setelah meneliti 163 pasangan suami istri, para psikolog menemukan bahwa memiliki pasangan suportif dapat memacu seseorang untuk menjalani tantangan. Sementara itu, mereka yang suka dan mau menjalani tantangan akan mendapat manfaat seperti kebahagiaan, pengembangan diri, dan sebagainya. Banyak orang yang sudah mengakui bahwa pasangan mereka berpengaruh pada kesuksesan yang mereka raih, lho! Tidak terkecuali orang-orang penting seperti Barack Obama, Mark Zuckerbergh.
Well, Ini Alasan Sebaiknya Nggak Main Tarik Ulur Sama Gebetan
Barack Obama
Barack Obama mengakui, ia tidak akan bisa meraih kesuksesannya itu tanpa kehadiran Michelle Obama, istrinya. Kepada Oprah Winfrey, ia mengatakan bahwa Michelle adalah orang yang membuatnya bertahan, membantunya menghadapi masalah, dan mengimbanginya. Menurutnya, Michelle tidak hanya seorang first lady di matanya (saat Obama masih menjabat sebagai presiden Amerika Serikat). Ia mengatakan, Michelle adalah pondasinya dan dia sangat bergantung dengan Michelle setiap saat.
Rokok Elektrik Aman? Hmm… Belum Tentu, Ini Fakta Sebenarnya!
Mark Zuckerberg
Sama halnya dengan CEO Facebook, Mark Zuckerberg. Ia mengatakan, istrinya, Priscilla Chan, sangat berperan penting dalam kehidupannya. Ia menjelaskan bahwa istrinya adalah orang yang menginspirasinya untuk peduli dengan sekitar sehingga ia memutuskan untuk menjadi sukarelawan dan aktif dalam program-program sosial.
Gebetan Nggak Oke Buat Dideketin? Ini 3 Tandanya, Hati-Hati!
Butuh info lainnya? Langsung aja dapetin Video petunjuknya dari aplikasi POPULARNow yang bisa langsung diunduh di Google Playstore dan iOS Store.