Sebagai karyawan, menjalani sebuah pekerjaan merupakan hal yang harus diutamakan. Waspada! 5 Tipe Karyawan Seperti Ini Rawan Banget Dipecat!!!
Sebagai seorang karyawan, bersungguh-sungguh dalam menjalani sebuah pekerjaan merupakan hal yang harus diutamakan. Karena jika kamu tidak bersungguh-sungguh dalam menjalani tugas, siap-siap saja kamu akan mendapatkan teguran atau bisa juga kamu dipecat langsung dari pekerjaan kamu.
Didalam dunia kerja, tipe-tipe karyawan sangatlah berbeda-beda. Dari tipe-tipe tersebut ada beberapa tipe karyawan yang sangat rawan sekali untuk di pecat dari pekerjaannya. Tipe-tipe karyawan seperti apa saja yang sangat rawan untuk dipecat dari pekerjaannya? Daripada penasaran, yuk kita simak bersama-sama.
1. Tak Mau Belajar Keterampilan atau Hal Baru
Jika kamu ingin aman dalam pekerjaan dan jabatan kamu, maka kamu harus bisa menjadi orang yang ingin selalu belajar tentang hal yang baru. Selama itu baik untuk kamu dan pekerjaan kamu mengapa tidak kamu lakukan. Jika kamu menolak untuk belajar hal yang baru. Maka kamu sama saja dengan mencalonkan diri sebagai karyawan yang akan segera dipecat dari pekerjaan kamu.
Catat! Inilah 5 Bentuk Bonus yang Bisa Diterima Oleh Karyawan…
2. Lambat Saat Berpikir
Kamu termasuk karyawan yang lambat dalam berpikir? Jika ya, maka kamu harus berusaha untuk berubah dari sekarang. Mulailah untuk menambah wawasan kamu atau hal-hal yang bisa membuat kamu menjadi tidak lambat lagi dalam berpikir. Mungkin bagi beberapa orang telat dalam berpikir itu bukanlah sebuah masalah. Tetapi bagi sebuah perusahan merupakan hal yang membuang-buang waktu jika mempekerjakan orang yang sering sekali telat dalam berpikir.
3. Terlalu Sering Bercanda
Bercanda merupakan hal yang tidak ada salahnya meskipun kamu sebagai karyawan. Tetapi kamu juga harus tahu waktu dan tempat jika kamu akan bercanda. Ada saat-saat tertentu kamu harus bercanda dan ada saat-saat tertentu kamu tidak boleh bercanda. Belajarlah untuk bisa mengetahui waktu yang tepat untuk bercanda. Jika kamu masih saja suka bercanda disetiap tempat dan waktu, maka kamu harus siap-siap untuk mendapatkan peringatan dari atasan kamu.
4. Jarang Bersosialisasi
Bersosialisasi merupakan hal yang sangat penting sekali dalam sebuah pekerjaan. Karena jika kamu tidak pandai atau tidak suka bersosialisasi akan susah sekali untuk bisa sukses dalam hal pekerjaan. Perusahan juga akan lebih menyukai karyawan yang bisa bekerja sebagai tim daripada bekerja sendirian.
5. Berprilaku Buruk
Tipe karyawan terakhir yang rawan sekali dipecat adalah karyawan yang mempunyai prilaku buruk. Misalnya kamu sering sekali terlambat masuk kerja, sering memancing keributan dengan karyawan lain dan suka sekali berkata kasar. Jika kamu merupakan karyawan yang mempunyai prilaku buruk, berubahlah dari sekarang sebelum semuanya terlambat.
So POPle, berhati-hati ya kalo kalian mempunyai salah satu poin-poin di atas sebelum semuanya terlambat alias kalian DIPECAT!