Apakah Anda mengetahui dan telah memahami tentang sejarah hari Kartini? Makna Peringatan Hari Kartini dan 7 Kutipan R.A Kartini yang Inspiratif…
Hari Kartini diperingati setiap tanggal 21 April dan hari tersebut merupakan hari dimana kita mengenang seorang wanita agung bernama Raden Ajeng Kartini atau R.A. Kartini. Beliau dikenang hingga sekarang karena telah menjadi inspirasi bagi seluaruh wanita di Indonesia.
Kartini adalah wanita yang menyerukan kepada seluruh kaum wanita agar terus bersinar, seperti harapannya yang ada di dalam buku ‘Habis Gelap Terbitlah Terang’. Kartini merasa peran wanita di Indonesia sangat lemah karena harus dipaksa menikah dengan lelaki yang tidak dikenal, tidak bisa mendapatkan pendidikan dan jauh dari peradaban yang maju.
Sosok Raden Ajeng Kartini yang cerdas, independen, dan cukup rebellious pada zamannya membawa inspirasi bagi banyak wanita di Indonesia – bahkan dunia – hingga kini. Selain “Habis gelap terbitlah terang,” berikut beberapa kutipan atau quote inspiratif dari Kartini.
Deretan Film Ini Jadi Bukti Emansipasi R.A. Kartini Masih Eksis Sampai Hari Gini !
Kutipan Inspiratif dai R.A Kartini
1. “Saat membicarakan orang lain Anda boleh saja menambahkan bumbu, tapi pastikan bumbu yang baik.”
2. “Tidak ada sesuatu yang lebih menyenangkan, selain menimbulkan senyum di wajah orang lain, terutama wajah yang kita cintai.”
3. “Jangan mengeluhkan hal-hal buruk yang datang dalam hidupmu. Tuhan tak pernah memberikannya, kamulah yang membiarkannya datang.”
4. “Teruslah bermimpi, teruslah bermimpi, bermimpilah selama engkau dapat bermimpi! Bila tiada bermimpi, apakah jadinya hidup! Kehidupan yang sebenarnya kejam.”
5. “Lebih banyak kita maklum, lebih kurang rasa dendam dalam hati kita. Semakin adil pertimbangan kita dan semakin kokoh dasar rasa kasih sayang. Tiada mendendam, itulah bahagia.”
6. “Terkadang, kesulitan harus kamu rasakan terlebih dulu sebelum kebahagiaan yang sempurna datang kepadamu.”
7. “Jangan pernah menyerah jika kamu masih ingin mencoba. Jangan biarkan penyesalan datang karena kamu selangkah lagi untuk menang.”
Gimana, sangat menginspiratif bukan? Selamat Hari Kartin untuk wanita-wanita Indonesia…