Hanya ada waktu sedetik untuk menentukan apa yang harus dilakukan saat ada gempa bumi. Apa yang Harus Dilakukan Bila Ada Musibah Gempa Bumi?
Gempa bumi terjadi ketika kerak bumi mengalami pergeseran dan menimbulkan guncangan gelombang seismik yang saling berbenturan. Berbeda dari badai atau banjir, gempa bumi terjadi tanpa peringatan dan biasanya disusul dengan sejumlah gempa susulan yang lebih lemah dari gempa utama.
Sering kali hanya ada waktu sedetik untuk menentukan apa yang harus dilakukan ketika Anda berhadapan dengan gempa bumi. Mempelajari saran-saran berikut dapat menentukan hidup atau mati dalam situasi tersebut.
1. Berlutut dan Rendahkan Badan
Teknik berlutut, berlindung, dan berpegangan adalah turunan dari teknik “berhenti, berlutut dan berguling” yang terkenal untuk menghadapi kebakaran. Meski bukan satu-satunya metode perlindungan diri ketika berada di dalam ruangan saat terjadinya gempa bumi, metode ini sangat dianjurkan oleh Federal Emergency Management Agency (FEMA) dan Palang Merah Amerika.
Kenapa 5 Film Bencana Ini Punya Jurus Jitu Hadapi Kejadian Gempa Bumi
2. Cari Tempat Berlindung
Berlindunglah di bawah meja yang kokoh atau perabot lain. Usahakan menjauhi kaca, jendela, pintu dan dinding, serta benda-benda yang rawan jatuh seperti lampu gantung atau perabot lain. Jika tidak ada meja di dekat Anda, tutupi wajah dan kepala dengan kedua lengan dan meringkuklah di sudut dalam bangunan yang jauh dari pintu.
3. Berpegangan
Bisa jadi tanah bergetar dan puing-puing berjatuhan. Berpeganganlah pada apa pun benda yang Anda jadikan tempat berlindung dan tunggu sampai getarannya mereda. Jika tidak menemukan tempat berlindung, teruslah menundukkan dan melindungi kepala Anda dengan kedua lengan.
4. Jika Anda sedang berada di ranjang saat gempa bumi terjadi, tetaplah di situ
Berpegangan dan lindungi kepala dengan bantal, kecuali jika Anda berada di bawah lampu gantung yang berat dan rawan terjatuh. Jika demikian, pindahlah ke tempat aman yang terdekat.
5. Tetaplah di dalam ruangan sampai guncangan berhenti dan sudah aman untuk keluar dari bangunan.
Penelitian telah mengungkapkan bahwa kebanyakan cedera terjadi saat orang yang berada di dalam bangunan berusaha pindah ke tempat lain di dalam bangunan tersebut atau mencoba keluar dari bangunan.
Tetap selalu waspada ya POPle…