Sederet Cara Jernihkan Pikiran Paska Bercerai

0
4

Hanya karena pernikahan Anda kandas, bukan berarti dunia berakhir. Bagi Anda, berpikir untuk melakukan kencan lagi agaknya sedikit menegangkan ya? Namun, kenyataannya tidak seperti itu kok.

Sikap Anda yang merasa takut, gugup, atau tegang, bisa jadi karena trauma akan pernikahan yang tidak berakhir bahagia. Sebenarnya jika Anda berpositif thinking, Anda pun masih bisa menjadi pangeran berkuda putih yang akan bertemu dengan putri cantik.

Namun, bagaimana dengan anak dari pernikahan Anda sebelumnya? Ini juga menjadi pertimbangan yang penting. Sehingga tak jarang Anda membutuhkan waktu lama untuk mendapatkan pasangan yang sesuai. Ayolah, Anda harus segera move on dan tidak lagi menjadi single parent.  Maka dari itu, kami sajikan beberapa tips yang bisa membantu Anda lebih jernih paska bercerai.

#1 Anak-anak selalu benar.

Jangan pernah mengabaikan anak. Mungkin mereka tidak selalu benar, tetapi mereka memiliki naluri yang besar ketika berhadapan dengan orang tua. Anak-anak akan mengambil dua sisi pandangan antara Anda dan pasangan Anda.  Dan mungkin akan ada reaksi keras dari sang anak, tapi itu normal. Jadi, lebih baik jujur di awal jika Anda sedang melakukan kencan dan lakukan proses pendekatan dengan sabar. 

#2 Masih terikat bayang-bayang mantan istri

Ada berbagai macam skenario terkait perceraian Anda dengan sang istri. Jika itu mengharuskan Anda harus masih tetap berteman demi anak, maka Anda harus pasang badan ekstra kuat. Karena tak menutup kemungkinan perasaan sensitif masih bersarang di hati Anda. Jadi, selalu ingat bahwa apa pun yang Anda rasakan, tetaplah pandai bersikap agar semua tidak menjadi masalah.

#3 Terjadinya perbandingan

Semua orang melakukannya. Pasti selalu ada perbandingan antara masa lalu dan sekarang. Anda tahu bahwa itu hanya akan menghambat perjalanan hidup. So, jangan jadikan masa lalu sebagai pembanding, tetapi jadikan sebagai pelajaran untuk kehidupan bersama pasangan baru Anda.

#4 Padatkan jadwal

Paska bercerai apakah Anda memilih untuk menghabiskan waktu untuk mendapatkan kencan? Ya, itu sebenarnya adalah pilihan Anda sepenuhnya. Ada banyak cara untuk menggunakan waktu luang Anda dengan baik, seperti: memperbaiki diri, menghabiskan waktu dengan anak-anak Anda, mencoba hobi baru dan lebih menggairahkan lagi keluar kota dan bersenang-senang dengan status single.

#5 Family time!             

Utamakan keluarga Anda terlebih dahulu. Apalagi sekarang Anda ‘bebas’. Cobalah untuk menghabiskan waktu sebanyak yang Anda bisa dengan anak-anak Anda dan orang tua Anda. Anda membutuhkan mereka sekarang lebih dari sebelumnya untuk memberikan dukungan yang Anda butuhkan.

#6 Prioritaskan diri Anda

Anda adalah fokus utama dalam kehidupan yang Anda jalani. Jadi, Anda harus sadar untuk memprioritaskan diri sebelum mulai berkencan atau mengurus keluarga Anda. Hmm… Anda harus berpikir jernih, seperti “Apakah emosi Anda baik-baik saja?” atau “Apakah Anda hanya ingin berkencan untuk menangkis kesepian?.” Mulailah memanjakan diri sendiri,  memulai hobi baru atau hobi lama bisa membantu.

Slow but sure—kira-kira seperti itu lah sikap yang baiknya Anda ambil. Jernihkan pikiran dan hati Anda sebelum mencari kembali pasangan yang sesuai.

(Visited 135 times, 1 visits today)