Supaya Sukses, Hindari 4 Tempat Ini untuk Kencan Pertama

0
47
Ingin Menaklukkan Hati Wanita dari 5 Negara Ini? Kenali Dulu Budaya Kencannya!

Kencan pertama merupakan langkah awal yang memegang peran penting saat proses PDKT. Agar kencan pertama ini sukses dan berlanjut pada kencan berikutnya, ada beberapa hal yang perlu disiapkan dengan baik. Misalnya cara berpakaian, pemilihan topik pembicaraan, hingga tempat kencan pertama yang tepat.

Baca Juga: Catat Guys, Inilah yang Dilihat Cewek Saat Kencan Pertama!

 

Tidak banyak yang menyadari akan pentingnya pemilihan tempat kencan pertama, padahal pemilihan tempat yang buruk bisa membuat mood berantakan dan image menjadi jelek. Nah POPle, tidak mau mengalami kejadian tersebut kan? Untuk itu, yuk hindari melakukan kencan pertama di 5 tempat berikut!

1. Fine Dining

Sumber – Trip Advisor

 

Menyantap makan malam di restoran yang eksklusif dan mahal sebaiknya dihindari saat kencan pertama. Makan malam yang mewah ini memberi kesan kalau kamu menginginkan hubungan yang romantis dan intim. Jika si doi belum begitu tertarik denganmu, yang ada dia malah merasa takut dan risih. Skenario terburuknya adalah si doi akan menilai kamu sebagai pria yang cinta mati ke dia dan bisa dipelorotin alias diminta untuk beliin ini itu meski belum resmi jadi pacar.

 

2. Bioskop

Sumber – Pinterest

 

Kegiatan yang umumnya dilakukan oleh pasangan kekasih saat nge-date adalah nonton bioskop. Terdengar menyenangkan, tapi sayangnya tidak berlaku untuk kamu yang akan melakukan kencan pertama. Kebayang ga jika ternyata filmnya membosankan? Dijamin mood juga akan menjadi drop. Belum lagi dengan fakta kalau kamu tidak bisa mengobrol bebas selama film tersebut diputar.

 

3. Tempat dengan unsur kesenian

Sumber – Erica Hyatt

 

Mengunjungi tempat kesenian seperti museum, teater, festival seni, galeri seni, dan sebagainya memang terdengar romantis. Tapi perlu kamu ingat, hal tersebut hanya berlaku jika kamu dan si doi sama-sama penikmat karya seni. Jika kamu hanya sok-sokan berjiwa seniman, yang ada malah kencan pertama terasa membosankan dan kamu dinilai banyak gaya.

Baca Juga: Aneh Tapi Nyata: 7 Barang Ini Justru Bikin Pria Makin….Seksi?

 

4. Kegiatan outdoor yang menguras tenaga

Sumber – Pinterest

 

Beberapa pria menyukai kegiatan outdoor yang menguras tenaga seperti mendaki gunung, rafting, atau bersepeda. Melakukannya bersama si doi memang terdengar menyenangkan. Tapi kamu sebaiknya menghindari mengajak si doi untuk kencan pertama di lokasi kegiatan outdoor tersebut karena tidak semua wanita menyukai kegiatan tersebut. Lokasi ini cocok dikunjungi ketika si doi sudah merasa lebih nyaman pada kencan-kencan berikutnya.

 

 

Gimana? Sudah cukup jelaskah? Pastikan kencan pertama POPle berkesan dan salah satunya jangan sampai salah pilih lokasi kencan ya…

(Visited 1,481 times, 1 visits today)