Siapa sangka, untuk makan bersama saja ada beberapa anjuran agar kencan pertama kita berjalan dengan baik!
Memutuskan makanan apa yang akan dipesan saat kencan kadang-kadang bisa rumit. kamu tentunya tidak ingin memesan makanan yang akan membuat si dia jengkel. Karenanya, saat pergi kencan pertama ada baiknya kamu menghindari jenis-jenis makanan ini agar tidak merasa canggung. Seperti dilansir dari Yourtango berikut ini beberapa contoh makanan yang harus kamu hindari saat kencan. Apa saja?
1. Makanan Mengandung Bawang putih
Apa pun makanan yang mengandung ekstra bawang putih sebaiknya harus dihindari saat kencan. Mengapa? Karena bawang putih adalah musuh besar saat kencan, pasalnya bisa membuat mulut dan nafasmu bau bawang. Tentu Ini akan mengganggu kencan pertama.
2. Makanan Pedas
Makanan pedas saat kencan pertama jelas tidak disarankan. Belum tentu gebetanmu suka makanan pedas. Jika ternyata perut dia tak sanggung mengonsumsi makanan pedas bisa menyebabkannya diare serta rasa tidak nyaman.
Ini 5 Keuntungan Untuk Mereka yang Ingin Menjadi Vegetarian…
3. Bayam
Meskipun menyehatkan, usahakan untuk tidak memilih makanan yang mengandung bayam karena sering sekali bayam menyangkut di sela-sela gigi. Kamu tidak mau kan, jika calon pasangan tiba-tiba hilang perasaan hanya karena melihat “tato gigi” kamu.
4. Seafood
Meskipun makanan ini tergolong makanan mahal, namun kalau kamu mau kencan pertama bernuansa manis serba romantis, lebih baik hindari hidangan yang membutuhkan usaha lebih untuk disantap — apalagi lobster dan kepiting cenderung menggunakan tangan.
Mau Tahu Cara Membuat Wanita Terangsang? Lakukan Saja Hal Ini
5. Minuman Bersoda
Minuman bersoda bisa menimbulkan efek ‘bersendawa’. Bersendawa untuk kalangan orang tertentu memang terasa melegakan, tapi sangat tidak etis kamu lakukan di momen kencan pertama. Sangat tidak sopan!