Inilah Waktu Terbaik Untuk Berpanas-ria Bersama Pasangan!

0
80
waktu bercinta

Kehidupan seksual kita dipengaruhi oleh kondisi hormonal. Tubuh tidak terus menerus memproduksi hormon seks. Untuk itu, para peneliti telah melakukan penelitian guna mencari tahu kapan hormon seks pada pria dan wanita mencapai puncaknya. Berikut merupakan waktu bercinta yang terbaik untuk kamu dan pasanganmu!

Pagi (07.00-08.00)

waktu bercinta

Apa salahnya memulai hari dengan bercinta? Selain karena menyenangkan dan bisa membuat mood kita baik terus sepanjang hari, ternyata ada alasan lain, loh kenapa seks di pagi hari bisa menjadi waktu bercinta terbaik bersama pasangan kamu. Pagi hari dari pukul 7 pagi hingga pukul 8 pagi, hormon seks pada wanita sedang tinggi-tingginya nih POPle! Jadi secara hormonal, si dia lagi “semangat-semangatnya” tuh dan pas banget buat bercinta!

Sore (15.00-16.00)

waktu bercinta

Waktu sore hari adalah waktu di mana sistem reproduksi pria dan wanita sedang dalam kondisi optimal (baik hormon seks maupun sel reproduksinya). Bagi kamu dan pasanganmu yang ingin cepat punya anak, para dokter spesialis kandungan pun menyarankan untuk berhubungan seks pada sore hari. Walaupun bisa dibilang sulit yaah untuk memilih waktu bercinta di sore hari karena kesibukan masing-masing.

Baca juga: Jangan Ngaku Dewasa Kalau Belum Tahu Fakta Gila Orgasme Ini!
 

Malam Hari (20.00-21.00)

Sebelum berlayar ke pulau kapuk, waktu malam hari cocok untuk dijadikan waktu bercinta kamu dan pasangan kamu. Sembari melepas penat dan memperbaiki mood kalian yang mungkin lelah dan jenuh bekerja seharian, pada pukul 8 hingga 9 malam hormon seks juga sedang dalam kondisi yang menggebu-gebu. Nah tapi ada tantangannya nih. Tantangannya adalah bagaimana POPle bisa mengajak secara halus pasangan kalian yang sedang lelah-lelahnya atau mungkin sedang tidak mood, untuk mau diajak bercinta.

Setelah Mandi atau Menjelang Masa Menstruasi

waktu bercinta

Pria gampang turned on kalau mencium aroma tubuh wanita setelah mandi dan menjelang masa menstruasi. Hal ini disebabkan oleh aroma hormon tubuh yang biasa disebut pheromonePheromone inilah yang disebut-sebut bisa meningkatkan gairah seksual pria dan wanita. Jadi setelah mandi atau menjelang masa menstruasi juga bisa nih masuk list waktu bercinta terbaik bersama pasangan kamu POPle!

Baca juga: Ingin Penetrasi Lebih Dalam? Coba 4 Posisi Seks Ini!

(Visited 344 times, 1 visits today)