100 Start-Up Bakal Dibina Hyundai Untuk Mencari Solusi Masalah Sosial Pada 2024

0
3
Hyundai

PT Hyundai Motor Manufacturing Indonesia telah memulai sebuah program. 100 Start-Up Bakal Dibina Hyundai Untuk Mencari Solusi Masalah Sosial Pada 2024

PT Hyundai Motor Manufacturing Indonesia telah memulai sebuah program yakni mencari dan membina usaha sosial yang berfokus pada solusi inovatif dan kreatif untuk mengatasi masalah pendidikan, lingkungan, dan ketenagakerjaan.

Proses rekrutmen dan pendekatan publik akan dilakukan untuk mencari perusahaan berbasis sosial yang tepat untuk turut ambil bagian dalam Hyundai Start-up Challenge. Hyundai Start-up Challenge bertujuan untuk membangun sebuah ekosistem yang sehat di mana peran perusahaan sosial yang berkelanjutan dapat diperluas melalui bermacam ide kreatif seperti kewirausahaan pemuda dan sosial untuk mencari solusi inovatif dalam mengatasi berbagai masalah sosial.

Buat Apa Lelah Berdiri Kalau Ada Tongkat Ajaib Ini…

“Hyundai memiliki sejarah panjang dalam mendukung penelitian untuk mencari solusi bagi berbagai masalah di masyarakat. Kami percaya setiap jalan yang tersedia dapat dimanfaatkan untuk mendorong dan mendukung perusahaan sosial yang bekerja untuk mengatasi masalah ini. Kami sangat antusias untuk mengetahui apa yang akan dicapai oleh para peserta dari program ini dan berharap mereka dapat berkontribusi lebih lanjut untuk mobilitas masa depan Indonesia,” terang Young Tack Lee, Head of Hyundai Motor Asia Pacific HQ.

Hyundai Start-up Challenge adalah program akselerasi 5 bulan untuk membantu 10
perusahaan berbasis sosial dalam mencapai potensi mereka sepenuhnya. Sebuah tinjauan pada proses pendaftaran akan memilih 15 bisnis teratas berdasarkan model bisnis mereka, penciptaan pasar dan pendapatan, stabilitas keuangan dan potensi pertumbuhan.

Hyundai

10 bisnis terbaik akan menerima hibah masing-masing sejumlah 100 juta Rupiah. Di akhir program, empat tim teratas akan dipilih dan masing-masing tim akan menerima hibah tambahan senilai 1 miliar Rupiah.

Proses pendaftaran akan berlangsung hingga 21 Februari 2020 dan 15 bisnis yang terpilih akan diumumkan pada awal Maret 2020 untuk melanjutkan ke fase Camp dan Audition pada pertengahan Maret 2020.

Pengumuman peserta yang terpilih sebagai Top 10 akan dilakukan pada upacara penghargaan, di mana mereka akan memulai program pelatihan dan berhak atas hibah yang diberikan.

 

(Visited 256 times, 1 visits today)