Tips singkat dan ringan ini, ampuh menyegarkan kondisimu selama touring dengan motor berbasis mesin besar.
Persiapan untuk touring sangat diperlukan. Persiapan ini bermacam-macam baik dari kendaraannya atau persiapan untuk tubuh kita. Menjaga diri agar terus fit jadi faktor utama keselamatan kamu selama perjalanan. Lalu apa saja tips menjaga kebugaran tersebut?
1. Lakukan Pemanasan
Sebelum berangkat melakukan perjalanan yang akan menempuh puluhan atau bahkan ratusan kilometer, lakukan pemanasan layaknya sebelum berolahraga selama 5-7 menit. Hal ini dimaksudkan agar otot-otot seluruh badan tidak kaku sehingga seolah tertarik kala duduk di atas sadel sepeda motor.
2. Hindari Pemakaian Celana Ketat
Celana yang terlampau ketat akan menekan otot perut. Akibatnya kamu tidak akan leluasa saat bermanuver. Terlebih bila perjalanan tersebut menempuh jarak puluhan atau bahkan ratusan kilometer.
3. Gunakan Pakaian & Jaket yang Nyaman
Cocokkan pakaian selama perjalanan touring-mu dengan kebutuhan. Pilihlah baju yang nyaman dan jangan lupa untuk memakai jaket untuk melindungimu dari hembusan angin yang dapat mengganggu kesehatan, seperti masuk angin.
4. Siapkan Fisik dan Mental
Persiapan fisik bukan sekedar memperbanyak istirahat atau tidur, tetapi juga menjaga asupan gizi. Perbanyaklah konsumsi sayur dan buah-buahan sehingga asupan vitamin juga banyak. Adapun persiapan mental itu sendiri ialah, artikan perjalanan touring-mu itu sebagai rekreasi petualangan.
OMG, Inilah 5 Fakta di Balik Mobil Paling Mahal di Dunia, Koenigsegg!
5. Atur Cek Poin Tempat Istirahat
Ngantuk! Ya rasa kantuk merupakan gangguan yang akan membayangi setiap pengendara. Bila rasa kantuk sudah tidak bisa diredam lagi, beristirahatlah sejenak di tempat istirahat atau pom bensin terdekat. Cobalah untuk tidur kurang lebih 30 menit.
Nah, Siap berkendara lagi POPle?