Produsen otomotif yang berbasis di Jerman, Mercedes Benz, telah mengkonfirmasi bahwa pihaknya akan melahirkan varian baru hasil pengembangan G63 AMG 6×6, yakni G63 AMG 4×4. Pihak perusahaan mengatakan, mobil berjulukan “Green Monster” tersebut bakal diperkenalkan tahun depan sebelum versi yang lebih sangar dirilis 2017 mendatang.
Dari informasi yang beredar, G63 AMG 4×4 akan menggunakan mesin dan girboks yang sama seperti yang dipakai G63 AMG 6×6. Begitu pun untuk differential serta sasisnya. Sementara untuk mengetahui kemampuannya, Autocar telah lebih dulu melakukan pengujian terhadap si perambah medan off-road satu ini.
Melongok ke dapur pacu, mobil ekstrim ini dipersenjatai dengan mesin bensin twin-turbocharged 5.5 liter V8 direct-injection. Berbekal mesin tersebut, G63 AMG 4×4 diklaim mampu menghasilkan tenaga maksimal sebesar 537 Hp dengan torsi puncak hingga 561 lb ft.
Dari tampilan keseluruhan, ubahan paling mencolok dari G63 AMG 4×4 adalah pada bagian suspensinya. Dengan ground clearance 46 mm, ‘monster hijau’ tersebut terlihat lebih jangkung dari pendahulunya, G63 AMG 6×6.