Rayakan Ulang Tahun, Aston Martin Besut Vanquish Limited Edition

0
1

Merayakan hari jadinya yang ke-60, produsen otomotif yang bermarkas di Inggris, Aston Martin, berencana menghadirkan enam varian mobil sport edisi terbatas. Pihak perusahaan mengatakan, semua model yang akan diluncurkan bakal menggunakan basis dari Aston Martin Vanquish.

Dari jumlah enam varian, model pertama sudah lebih dulu mereka rilis. Berdasarkan gambar yang beredar, mobil tersebut hadir mengusung eksterior berkelir putih dengan perpaduan apik dari velg twotone, demikian seperti dilansir Worldcarfans.

Sementara itu, bagian interior juga tak kalah mantap. Produsen menyematkan kursi two-tone berdesain unik lengkap dengan jahitan kontras warna kuning serta trim serat karbon. Lantas, bagaimana dengan sektor dapur pacu? Apakah ada perbedaan dengan Vanquish standar?

Ternyata tidak. Aston Martin 60th Anniversary Limited Edition Vanquish masih menggunakan mesin V12 berkapasitas 6.0 liter. Berbekal mesin tersebut, mobil ini mampu melontarkan tenaga maksimal sebesar 568 Hp dengan torsi puncak hingga 464 lb-ft.

Pihak Aston Martin menambahkan, ‘jantung’ tersebut akan dikawinkan dengan transmisi otomatis delapan percepatan . Diperkirakan, dirinya mampu berlari dari 0-100 km/jam hanya dalam waktu 3,6 detik dengan kecepatan maksimal sebesar 321 km/jam.

(Visited 40 times, 1 visits today)