Hari raya Idul Fitri atau Lebaran merupakan momen tahunan yang selalu dinantikan oleh umat Islam di penjuru dunia. Awas! 5 Penyakit Ini Biasanya Muncul Usai Lebaran…
Momen yang dirayakan setelah menunaikan ibadah puasa Ramadan ini biasanya ditemani berbagai sajian khas Lebaran. Dari mulai mudik hingga perayaan Lebaran.
Tapi, tahukah Anda ada lima penyakit yang diam-diam mengintai usai lebaran lho? Berikut daftarnya:
1. Infeksi Saluran Pernapasan Atas
Batuk dan pilek adalah keluhan yang sering dialami usai Lebaran. Umumnya, batuk dan pilek adalah gejala dari penyakit infeksi saluran pernapasan atas (ISPA). Selain batuk dan pilek, gejala ISPA meliputi demam ringan, bersin-bersin, hidung tersumbat, tenggorokan gatal, dan nyeri.
Biasanya, ISPA disebabkan oleh infeksi virus, yang terutama menyerang apabila daya tahan tubuh seseorang sedang melemah, kelelahan, ataupun kurang tidur. Hal-hal tersebut bisa terjadi ketika Anda menjalankan serangkaian kegiatan saat lebaran, seperti mudik dan berkunjung ke tempat kerabat untuk bersilaturahmi.
2. Diare
Diare adalah buang air besar lebih dari tiga kali dalam sehari dengan konsistensi feses yang lunak atau cair. Adapun gejala lain dari diare adalah demam, mual, muntah, nyeri perut, mulas, dan perut kembung.
Diare dapat disebabkan oleh beberapa hal, mulai dari konsumsi makanan yang kurang bersih atau makanan yang mengandung kuman. Selain itu, diare juga bisa disebabkan oleh konsumsi makanan yang mengiritasi lambung, seperti makanan pedas, asam, berminyak, dan juga minum minuman bersoda.
Biar Hidup Lebih Tenang, 5 Akun Instagram Ini Harus Anda Blok!
3. Maag
Maag merupakan gangguan pada lambung yang ditandai dengan gejala nyeri ulu hati, sensasi sesak napas, mual, muntah, hingga perut kembung. Maag umumnya terjadi akibat proses infeksi lambung oleh bakteri Helicobacter pylori atau produksi asam lambung berlebihan.
Maag bisa dipengaruhi beberapa faktor, termasuk faktor makanan dan minuman yang Anda konsumsi. Makanan pedas, asam, dan mengandung gas dapat mencetuskan maag. Konsumsi jenis makanan di atas saat Lebaran tentu saja dapat meningkatkan risiko kambuhnya maag.
4. Hipertensi
Hipertensi atau tekanan darah tinggi merupakan kondisi yang ditandai dengan peningkatan tekanan darah di atas batas normal. Tekanan darah normal adalah 120/80 mmHg. Hipertensi disebabkan oleh beberapa faktor, salah satunya adalah karena konsumsi garam secara berlebih.
Selama Lebaran, umumnya makanan yang disajikan tinggi garam sehingga dapat memicu tekanan darah naik. Oleh karena, bijaklah dalam memilih makanan dan perhatikan kadar garam dari makanan yang Anda konsumsi supaya tekanan darah dapat terkontrol.
5. Hiperkolesterolemia dan hiperglikemia
Hiperkolesterolemia adalah kondisi yang ditandai dengan tingginya kadar kolesterol darah di atas normal, sedangkan hiperglikemia adalah kondisi ditandai dengan tingginya kadar gula darah di atas normal.
Hidangan yang kerap disajikan saat Lebaran adalah makanan yang bersantan, manis, berminyak, aneka makanan yang digoreng. Jika Anda tidak mengendalikan konsumi makanan-makanan tersebut, maka nantinya akan menimbulkan hiperkolesterolemia dan hiperglikemia.