Barcelona Datangkan Kevin Prince Boateng Untuk Melapis Lini Penyerang

0
2
prince boateng

Kevin Prince Boateng resmi bergabung ke Barcelona pada Selasa (22/1/2019). Barcelona Datangkan Kevin Prince Boateng Untuk Melapis Lini Penyerang

Pemain asal Ghana itu dipinjam Barca dari Sassuolo hingga akhir musim. “FC Barcelona dan US Sassuolo meraih kesepakatan peminjaman pemain Kevin Prince Boateng untuk sisa musim 2018/2019. Kesepakatan ini mencakup opsi pembelian sebesar 8 juta Euro,” demikian pernyataan resmi Barca melalui situs mereka.

Kedatangan Kevin Prince Boateng ke Barcelona bakal membuat tim tersebut memiliki lebih banyak opsi di lini tengah. Boateng bergabung untuk menggantikan Munir El Haddadi, yang pada bursa transfer musim dingin ini menyeberang ke Sevilla.

Farin Kartika ex JKT 48 Terlena Oleh Keindahan Kota Barcelona dan Amsterdam

Sebelum resmi mengumumkan Kevin-Prince Boateng, Barcelona lewat pelatih Ernesto Valverde menyatakan ingin mencari pemain pelapis Luis Suarez di lini depan. Menurut Valverde, Barcelona tidak bisa terus mengandalkan Luis Suarez yang saat ini sudah termakan usia.

Sebelum merekrut Boateng, Barcelona dihubung-hubungkan dengan beberapa pemain, termasuk Alvaro Morata yang masih menggantung di Chelsea, Carlos Vela pemain Los Angeles FC, hingga Cristhian Stuani, penyerang Girona.

Di sisi lain, Kevin Prince Boateng yang bisa bermai di sektor tengah atau depan, dapat digunakan oleh pelatih Ernesto Valverde sesuai kebutuhan tim. Mengingat Barcelona masih “hidup” di tiga kompetisi, yaitu Liga Spanyol, Copa del Rey, dan Liga Champions, rotasi pemain jelas diperlukan.

(Visited 95 times, 1 visits today)