Buat kalian para pelaku, penikmat dan pecinta seni, satu progam pameran seni ini wajib kalian kunjungi! Exi(s)t, Program Pameran Bagi Para Seniman Muda Ibukota Jakarta
Mulai diadakan sejak tahun 2012 lalu, Program pameran Exi(s)t terus menunjukkan ekistensinya bagi mereka pecinta seni. Di tahun ke-7 nya, program pameran seni yang digagas oleh Hermawan Tanzil, FX Harsono dan dia.lo.gue Artspace akan berlangsu sejak tanggal 06 Desember 2018 sampai dengan 13 Januari 2019 di dia.lo.gue Artspace Kemang Selatan. No.99A, Bangka, Mampang Prapatan.
Seperti diketahui, Hermawan Tanzil merupakan seorang desainer grafis sekaligus pendiri LeBoYe. Selama berkarya sampai sekarang, karya-karya beliau pernah dipublikasikan oleh media-media internasional seperti: Type Annual 28, Type Director Club of New York, Nop. 2007 AS: Tokyo Annual Books dan banyak lagi.
Sedangkan FX Harsono sendiri adalah seorang seniman serta edukator yang aktif mengkritisi perkembangan politik dan kebudayaan Indonesia sejak masih mahasiswa di STSRI “ASRI” Yogyakarta dan Institut Kesenian Jakarta (IKJ). Ia pun pernah menggelar pameran tunggal The Erased Time, Galeri Nasional Indonesia tahun 2009 dan Singapore (Testimonies) Singapore Art Museum tahun 2010.
ARTOTEL Thamrin Hadirkan Pameran Seni Fotografi Fashion…
Dan kini, di tahun ke-7 nya, program pameran yang siap memberikan kesempatan bagi para seniman muda yang berbasis di Jakarta itu mengusung tema “From Another Time”. Dan di tahun ini Exi(s)t mengundang Evelyn Huang dan Stella Katherine, dosen dan korator dari Jakarta untuk ditugaskan sebagai kurator.
Semakin menarik, Program pameran Exi(s)t tahun ini akan mengajak seniman-seniman muda antara lain: Alexandra Karyn, Aziz Amri, Ella Wijt, Rummana Yamanie, Semburat, Sherchle, Tandika Cendrawan dan Yosvita Ahtajida.
Di tahun ini, tema besar Exi(s)t akan mengulik seputar kesejarahan dalam rentang interpretasi artistik yang seluas-luasnya. Sebagai misinya, pameran ini bertujuan menangkap sekaligus menampilkan sejarah melalui kacamata anak muda.