FWD Life dan Special Olympics Indonesia Berdayakan Penyandang Disabilitas Intelektual

0
1
special olympics

PT FWD Life Indonesia meresmikan kerja sama dengan Special Olympics Indonesia (SOIna). FWD Life dan Special Olympics Indonesia Berdayakan Penyandang Disabilitas Intelektual

PT FWD Life Indonesia (FWD Life) menunjukkan kepedulian terhadap penyandang disabilitas intelektual di Indonesia. Sebagai bentuk kepedulian, FWD menggandeng Special Olympics Indonesia (SOIna) untuk program memberdayakan anak muda penyandang disabilitas intelektual di Indonesia selama tiga tahun.

Kerjasama ini merupakan komitmen dari jangka panjang dari program tanggung jawab perusahaan (CSR) FWD Life di tujuh negara. Itu meliputi Indonesia, Singapura, Hong Kong, Thailand, Filipina, Vietnam, dan Jepang. Melalui kerja sama itu, FWD Life akan mensponsori dua program utama Special Olympics, yaitu Unified Schools dan Athlete Leaderships.

Tips Memilih Asuransi Kesehatan yang Cocok Untuk Generasi Now!

“FWD Life ingin membantu memimpin perubahan positif menciptakan inklusi sosial. Yaitu, dengan mengadvokasi kesetaraan kesempatan bagi penyandang disabilitas,” ujar Wakil Direktur Utama FWD Life Rudi Kamdani dalam jumpa pers di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (18/4).

Roadshow 5 Kota Besar di Indonesia

Setelah peluncuran kerja sama ini, FWD Life dan SOIna akan melakukan roadsow program Unified Schools dan Athlete Leadership di lima kota di Indonesia. Bandung dan Semarang menjadi dua kota pertama yang dikunjungi pada Mei mendatang.

Asyik nih! Ada Asuransi FWD LooP Sejauh Klik Aplikasi Ponpin Milik FWD Life Indonesia

Kerja sama ini selain mendukung pencapaian program Sustainable Development Goals (SDGs) dari United Nation terutama terkait program SDG 10 untuk mengurangi kesenjangan. Ini juga sejalan strategi Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dalam memberikan literasi keuangan kepada penyandang disabilitas intelektual.

(Visited 9 times, 1 visits today)