Awas, 5 Bidang Ini Akan Diambil-alih Robot!

0
1

Suka atau tidak para robot sudah datang mengambil-alih pekerjaan kita, dan itu bukan mereka yang bekerja di industri makanan cepat-saji dan industri lain!

Hiperbola? Setidaknya tak terlalu jauh dari kenyataan, mengingat kehadiran para A.I. alias Artificial Intelligence sekarang sudah sering digunakan dan semakin diperbarui terus-menerus tingkat kecerdasannya. Siapa lagi yang senang kalau bukan para pebisnis!

Mereka tak perlu mengeluarkan anggaran ekstra untuk tunjangan kesehatan, asuransi dan biaya transpor-makan, mereka setidaknya cukup mengeluarkan biaya perbaikan dan perawatan mesin saja. Well, segala sesuatu ada dua sisi.

Berikut lima bidang komersil yang tak disangka sudah menggantikan posisi Anda.

 

#1  Transportasi

Cepat atau lambat kita semua akan menyerahkan kunci mobil ke komputer. Apalagi kalau bukan kehadiran mobil otomatis yang bisa mengendarai setir sendiri! Perusahaan truk, penerbangan, kereta api akan digantikan pengemudi A.I. Ini jelas akan menggantikan ribuan pekerja!

 

#2  Layanan Darurat

Mungkin area ini yang paling masuk akal akan digantikan A.I. mengingat robot bisa siap selalu selama 24 jam. Pemikirannya: buat apa menaruh pemadam kebakaran manusia dalam bahaya jika kita bisa mengirimkan ‘teman-teman baja-silikon’? Selain itu, mesin tahan pada suhu tertentu, tak khawatir bahaya asap dan bisa mendeteksi obyek dengan laser dan radar!

 

#3  Pemberitaan

Untuk area pemberitaan alias jurnalisme, semuanya sudah dilakukan oleh robot! A.I. sekarang sudah bisa menyajikan tulisan-tulisan seperti laporan harian dan dokumen-dokumen bisnis Anda. Surel dan suratkabar serta majalah online, jadi salah satu buktinya. Memang, manusia tetap mengerjakan segala sesuatunya, tapi coba lihat seberapa jauh Google tahu tentang kita…

 

#4  Layanan Pelanggan

Masih ingat adegan Max Da Costa saat diperiksa dokter robot dalam Elysium? Nah, kira-kira seperti itu yang akan terjadi ke depannya. Sekarang ini kita baru mulai menghadapi mesin otomatis penjawab jumlah tagihan kartu kredit saja. Tapi begitu error, bukankah kita lebih suka mencari solusi dari petugas manusia?

 

#5  Dunia Hiburan

A.I. di dunia musik? “Sedikit lagi kami bisa menciptakan nada enak yang bergaya mirip (Paul) McCartney lewat program komputer,” ujar Francois Pachet yang bekerja di Computer Science Lab-nya Sony di Paris. Nah, jika Anda mendapati kalau para robot ternyata adalah pencipta lagu-lagu favorit Anda, hancurkah kesenangan Anda?

 

Jangan salah, beberapa grup musik drone pun nantinya bisa memainkan lagu-lagu klasik. Dan bukan tak mungkin jika teknologi nantinya akan membangkitkan bintang musik yang sudah mati, seperti Tupac Shakur dan Michael Jackson, hadir dalam rupa hologram!

(Visited 42 times, 1 visits today)