Kematian memang misteri tapi agar tak mati muda dan jadi orang pagi itu penting
“Let’s make the most of the night like we’re gonna die young…“ – Die Young, Ke$ha
Kematian mendadak memang mengagetkan. Apalagi belakangan mencuat lagi berita kematian mendadak CEO muda, Ranjan Das, yang justru rajin berolahraga dan meninggal sepulang dari gym!
Kisah nyata di atas, kasih unjuk kalau jaga pola makan dan rajin olahraga saja itu tak cukup. Masih ada yang penting untuk dilakukan: tidur yang cukup! Bukan kurang atau lebih.
Jadi, bikin hidup lebih lama itu berarti besar.
Cara-caranya?
1. STOP TIDUR DI AKHIR PEKAN
Sepertinya sih sah-sah saja kalau bangun siang selama akhir pekan. Sah-sah saja kalau tidur setelah makan siang di Sabtu siang. Padahal,” … Itu bikin sistem metabolisme tubuh jadi bingung, karena sebelumnya jam tidur tak sepanjang dan sebanyak itu,” ujar Frank Scheer, Ph.D., ilmuwan neuro dari Harvard Medical School di Boston.
2. BUANG KEPUTUSAN-KEPUTUSAN TAK PENTING
Manusia punya keinginan ini dan itu. Banyak pilihan keputusan pun muncul di kepala. “Buang semua keputusan kecil yang tak penting,” jelas Stephen Graef, Ph.D., psikolog olahraga Ohio University Sports Medicine Center. Untuk itu, penting menyiapkan pakaian kerja, menu sarapan dan rencana kerja di malam sebelumnya.
3. PERSIAPAN TIDUR ITU PENTING!
Scheer bilang,” … sangat penting untuk baring duluan 30 hingga 60 menit sebelum tidur.” Itu bikin tubuh lebih relaks dan metabolisme kalem seiring dengan intensitas gerakan. Tak lupa, ingat jam alarm yang di-set untuk bangunkan keesokan paginya.
4. OLAHRAGA BARENG
Ternyata olahraga bareng itu penting. Hasil studi yang dirilis dalam Group Dynamics: Theory, Research, and Practice menemukan fakta mereka yang olahraga dalam grup lebih sering muncul ikutan olahraga daripada mereka yang tak punya grup. Rasa nggak enaknya itu loh!
Tidur itu ternyata bisa bikin gairah seks jadi oke loh! Klik
5. TIDUR TERATUR
Selain wajib tidur lebih dari tujuh jam, tubuh punya urutan jadi adem sebelum sampai pada tidur total (deep sleep). “Tubuh biasanya turun tidur hingga ke tidur total dalam waktu 90 menit,” ujar Shawn Stevenson, penulis Sleep Smarter: 21 Essential Strategies to Sleep Your Way to a Better Body, Better Health and Bigger Success.
Mungkin minum ini dulu sebelum tidur, biar tidur lebih cepat pulas?