Bikin Badan Selalu Bugar dengan Olahraga Ekstrim Seperti Ini…

0
2
Demi Badan Ideal, Unduh 5 Aplikasi Olahraga untuk Para Pria Ini!

Bangun kebugaran tubuh Anda secara maksimal dengan mengambil tantangan di luar jalan raya. 

Lupakan rutinitas pekerjaan yang membuat kamu setress. Sesekali berikan hadiah kepada diri Anda untuk merasakan ketenangan dan kedamaian bersama alam bebas. Di akhir pekan nanti Anda bisa mencoba trail running, Anda akan lebih mudah membangun kebugaran di lintasan trail running ketimbang lari di perumakaan aspal.

Lakukan tantangan terbaik alam bebas dibawah ini ….

Memeluk Pasangan dan Menciumnya Mampu Membuat Tidur Malam Jadi Nyenyak!

Perlambat Kecepatan

Kesalahan terbesar yang dilakukan orang adalah berusaha melakukan trail running, dengan kecepatan yang sama saat berlari di jalan raya. Jika tidak menyesuaikan kecepatan, Anda akan mudah mengalami kelelahan. Hasilnya akhirnya latihan Anda akan berlangsung sangat singkat dan Anda akan mudah kelelahan. Untuk trail running ini Anda harus berlari 20-40 detik lebih lambat ketimbang kecepatan rata-rata di jalan raya.

Lompati Rintangan

Saat berpindah ke medan trail running, pelari jalan raya akan mengadopsi langkah-langkah pendek dan mungkin sedikit terseok-seok karena permukaan lintasan yang tidak rata. Hindari pandangan mata langsung kearah telapak kaki, yang menjadi kebiasaan pelari jalan raya. Arahan pandangan mata 10-20 meter ke depan.

Melibas Tanjakan

Sebagian besar lintasan trail running harus dilalui dengan menggunakan teknik tertentu. Tak terkecuali saat berlari di tanjakan, memerlukan kebugaran tubuh secara menyeluruh. Tenaga sangat diperlukan untuk olah raga jenis ini.

SERING INSOMNIA? COBA ‘SEMBUHKAN’ DENGAN MELAKUKAN HAL INI!

Kuncinya untuk melibas tanjakan adalah kemampuan eksplosif, ketika berlari di lintasan menanjak, ayunkan langkah Anda seolah-olah sedang menaiki stepper di gym. Anda harus meluruskan pinggul, lutut, dan jari-jari kaki untuk setiap langkah.

Jangan mengerem di turunan

Sebagian besar orang memiliki insting untuk memperlambat kecepatan saat berlari di lintasan menurun. Salah satu alasannya, berlari cepat dengan kondisi terguncang-guncang memberikan sensasi bahwa Anda tidak mampu mengendalikan gerakan tubuh.

Pada kenyataannya tak-tik yang berlawanan justru lebih baik. Momentum yang terjadi akan membawa tubuh Anda ke depan dan menawarkan stabilitas. Sementara memperlambat kecepatan saat ada dilintasan menurun akan meningkatkan resiko kaki tergelincir.

(Visited 13 times, 1 visits today)