Ini Alasan yang Kemudian Kamu Bakal Bilang Jambu Biji Itu Punya Manfaat Sakti

0
2

Sebagai warga negari Indonesia tercinta ini, kita tentu tak asing dengan jambu biji atau yang lebih dikenal dengan jambu klutuk. Menurut riset, selain memiliki rasa yang nikmat, jambu jenis itu diketahui punya segudang manfaat sehat bagi kesehatan tubuh. Seperti?

 

 

1

CEGAH KANKER

Antioksidan yang tersemat dalam jambu klutuk dapat membantu dalam mencegah kanker. Selain itu, kandungan vitamin C-nya pun sangat ampuh untuk menangkal radikal bebas.

 

2

TINGKATKAN KEKEBALAN TUBUH

Ingin tingkatkan kekebalan tubuh dengan mudah? Rajin-rajinlah santap jambu klutuk! Perlu Anda tahu, vitamin C dalam jambu klutuk sanggup mencegah berbagai penyakit berbahaya.

 

3

CEGAH PENUAAN DINI

Stres oksidatif jadi penyebab utama penuaan dini. Untuk mencegah terjadinya hal tersebut, lahap saja jambu klutuk yang sarat akan vitamin C, dimana dapat memicu produksi kolagen.

 

 

4

SEHATKAN KULIT

Jambu klutuk juga mengandung vitamin A yang cukup tinggi. Tak heran bila orang yang sering mengonsumsinya punya kulit yang sehat dan segar.

 

Baca juga Segudang Manfaat Sehat Mandi Bareng Pasangan

 

5

TINGKATKAN SISTEM PENCERNAAN 

Konsumsilah jambu klutuk tiap hari bila punya masalah dengan pencernaan. Dijelaskan sejumlah ilmuwan, jambu klutuk kaya akan lycopene yang dipercaya bisa meningkatkan sistem pencernaan.

 

Siap masukkan jambu klutuk dalam daftar belanjaan Anda sehari-hari?

 

 

 

Berbagai sumber

(Visited 86 times, 1 visits today)