Entah kenapa tiap pagi rudal kesayangan selalu keras. Alhasil, pas mau buang air kecil pagi pun jadi gimana gitu. Eh, normal nggak, ya?
Ya, sebagai pria bangun setiap pagi, dimana yang dimaksudkan bangun disini adalah Mr. P, tentunya sering dialami lah, ya?
Pastinya Anda pun alami hal yang sama. Terkait poin tersebut, ada satu pertanyaan yang kerap membayang-bayangi: Apakah hal itu normal?
Dijelaskan para ahli kesehatan, ereksi merupakan bagian dari siklus tidur. Saat kita memasuki tidur REM alias Rapid Eye Movement, kita tak hanya bermimpi namun tubuh juga akan mengalami beberapa perubahan fisiologis. Saat terjadi, proses ini akan mematikan neurotransmitter yang di dalamnya tersemat hormon norepinefrin (hormon yang mengontrol ereksi).
Mantap! Sikat 5 Jurus Mr.P Ereksi Ajaib Tegak Jaya
“Ketika neurotransmitter mati, norepinefrin pun akan menurun. Akibatnya, aliran darah akan meningkat dan pada akhirnya menyebabkan ereksi,” ujar peneliti seperti dilansir Health Me Up.
Oh Lala, Apa Rasanya Mr.P Nggak Gerak dan Tegak Selama 3 Bulan?
Peneliti juga menjelaskan bahwa ereksi yang terjadi pada pria di pagi hari adalah untuk mencegah terjadinya ‘ngompol’. Perlu diketahui, kandung kemih seorang pria akan penuh saat pagi hari. Saat kandung kemih penuh, penis pun secara otomatis akan terangkat.
Lantas, apakah ereksi setiap pagi adalah hal yang normal?
Para periset bilang, fenomena tersebut normal terjadi pada anak-anak, remaja, ataupun pria dewasa. Dikatakan pula bahwa ereksi di pagi hari sejatinya menyehatkan. Pasalnya, ereksi akan menghasilkan oxygenation yang mampu memperbaiki organ seksual serta mempertahankan fungsinya.
Pastinya sudah nggak heran lagi kan begitu morning wood alias ‘berdiri pagi-pagi’ terjadi!
Yuk simak info seksualitas lainnya di POPULAR NOW dan rasakan goyangan lainnya. Buruan download versi PlayStore ini dan ini versi iOS -nya!