Pasanganmu Sedih Setelah Bercinta, Kenapa?

0
3
sedih setelah bercinta

Kamu pernah menemukan kondisi di mana kamu merasa sedih setelah bercinta? Atau, malah sebaliknya, kamu malah yang melihat pasangamu sedih seusai kalian bercinta. Kondisi itu mungkin membuat kamu bertanya-tanya, apa yang salah dengan dirimu sendiri dan normalkah hal tersebut terjadi setelah bercinta?

Normal. Ada dua alasan mengapa hal tersebut bisa terjadi. Ingin tahu lebih jauh? Berikut alasan selengkapnya sesuai dengan prespektif keilmuan.

1.  Anda dan Pasangan Mungkin Punya Post-coital Dysphoria

Merasa depresi atau sedih setelah bercinta secara medis disebut dengan post-coital dysphoria. Menurut seorang terapis di Amerika, Mary Jo Rapini, gejala ini biasanya terjadi karena ada perbedaan antara keinginan durasi atau frekuensi bercinta atau perlakuan pasangan di hadapan publik. Post-coital dysphoria ini normal dan bisa terjadi pada siapa saja, baik wanita maupun pria.

Apabila POPle dan pasangan menderita gejala ini dengan perasaan sedih yang teramat sangat, cobalah mengonsumsi antidepresan. Akan tetapi, apabila rasa sedih itu terus berlanjut, pergilah bersama ke terapis dan konsultasikan masalah seksual ini lebih lanjut. Sebab, terlalu banyak mengonsumsi antridepresan akan membawa efek samping tersendiri, seperti membuat tubuh menjadi resisten, kemudian obat tersebut juga bisa menurunkan gairah bercinta bahkan menghambat ejakulasi.

Ini 5 Etika Ejakulasi Pas Sedang…

 

2. Pasangan Mengalami Post-sex blues

Saat bercinta pasanganmu mungkin terlihat lincah dan bahagia. Namun, selang beberapa menit, dia mungkin mulai cemas dan menangis. Bila hal tersebut terjadi pada pasanganmu, jangan hanya diam saja atau malah pergi. Usahakan untuk menghibur dia dan memeluknya erat, memastikan bahwa sebenarnya dia baik-baik saja dan tidak sendirian. Perasaan sedih ini dikenal dengan post-sex blues. Menurut Profesor Robert Schweitzer dari Associate Professor of Clinical Psychiatry, post sex-blues adalah reaksi alami dan sangat normal terjadi pada banyak wanita.

Kondisi ini tidak akan berlangsung lama. Dalam sebuah studinya, Profesor Robert Schweitzer menemukan bahwa terdapat reaksi emosional yang dibangun pasangan usai berhubungan seks. Reaksi ini akan hilang atu menghilang dalam waktu kurang lebih 48 jam.

 

Bersedih dan mengeluarkan emosi setelah bercinta itu wajar, POPle. Jangan lagi panik karena memang hal tersebut terjadi secara alamiah. Pastikan kamu dan pasangan untuk saling menghibur dan selalu ada satu sama lain, ya. 

(Visited 131 times, 1 visits today)