Makan yang gosong-gosong memang enak banget! Tapi jangan salah, ternyata itu punya pengaruh loh ke kesehatan tubuh. Ngeri deh… Loh kok?
Roti dan kentang panggang jadi dua makanan nikmat yang sangat cocok disantap saat pagi hari. Selain lezat, makanan tersebut juga pada dasarnya mampu mencukupi kebutuhan karbohidrat Anda sepanjang hari.
Bicara roti dan kentang panggang, ada satu hal yang menarik untuk dibicarakan. Apa itu? Biasanya, dengan alasan agar makin renyah, dua makanan tersebut seringkali dipanggang terlalu matang, bahkan hingga tampak gosong.
Jika Anda termasuk salah seorang yang kerap mengonsumsi roti dan kentang gosong, ada baiknya hentikan kebiasaan tersebut mulai saat ini. Menurut riset, hal tersebut berpotensi besar memicu kanker.
Waks! Ini nih 5 Poin Jangan Pernah Bercinta Selagi Mabuk
Temuan tersebut dipublikasikan FSA (Food Standard Agency) alias Badan Pengawas Makanan di Inggris sana. Para periset percaya, makanan gosong mengandung zat penyebab kanker, yakni acrylamide. Demikian dilansir Medical Daily.
“Benar, menyantap makanan yang dimasak terlalu matang berpotensi besar menyebabkan kanker di kemudian hari,” ujar Profesor Guy Poppy, salah seorang ilmuwan FSA.
Aduh! Sengatan 5 Iklan Makanan Seksi Ini Bikin Ngilu
Kesimpulan bahwa acrylamide dapat menimbulkan kanker ternyata bukan hal baru. Pada 2002 silam, sekelompok peneliti di Swedia mendeteksi adanya toksin di dalam makanan gosong. Toksin tersebut muncul ketika roti atau kentang di panggang pada suhu 120 derajat selsius.
Lebih lanjut FSA menjabarkan, ada 1.052 mikrogram acrylamide dalam 1 kg kentang goreng yang dimasak terlalu lama. Untuk kentang yang dipanggang terlalu lama, tersemat 940 mikrogram acrylamide di tiap kilogramnya.
Sementara untuk roti yang dipanggang hingga gosong, terdapat 167 mikrogram acrylamide setiap kilogramnya.
So, masih berani santap makanan gosong?
Coba deh cekidot makanan apa yang enak dimakan di POPULAR NOW! Buruan download versi PlayStore ini dan versi iOS alias apel kegigit disini!