Bahaya Selfie Bisa Bikin Tangan Cedera?

0
5

Bahaya selfie membuat nyeri parah pada lengan!

 

Pernah dengar yang namanya Tennis Elbow?  Ini kondisi yang menyebabkan rasa sakit atau nyeri pada siku, terutama di bagian luar. Penyebabnya? Siapa sangka jika kondisi ini bisa datang karena aktifitas seperti selfie!

Waduh! Kok bisa ya?

 

Hati-hati Bahaya Selfie Dapat Membuat Tangan Cedera!

 

Padahal aktifitas yang satu ini paling digemari hampir semua masyarakat. Jangankan datang ke tempat yang indah, sedang di ruang kerja saja pasti kita pernah curi-curi selfie. Hahaha!

Namun sayangnya menurut penelitian, aktifitas mengabadikan momen ini bisa menjadi pemicu datangnya masalah kesehatan yang diplesetkan jadi Selfie Elbow. Ini sama saja dengan Tennis Elbow, hanya saja cedera ini disebabkan karena terlalu seringnya melakukan selfie!

 

Posisi tangan tak benar dalam waktu lama

Bahaya selfie ini sudah menyerang wanita bernama Hoda Kotb. Mulanya, Kotb merasakan nyeri di bagian tangan dan sikunya. Lalu Kotb mendatangi ahli ortopedi untuk memeriksakan tangannya.

Seperti dilansir situs Elle, pas diperiksa, dokter menanyakan apakah Kotb sering bermain tennis atau pun pingpong? Kotb pun menjawab tak pernah melakukan kedua olahraga tersebut.

 

Foto Selfie Seksi, Wanita Ini Malah Ketahuan Berselingkuh!

 

Dan setelah menganalisa lebih jauh mengenai nyeri pada tangan dan siku Kotb, dokter pun menyadari bahwa cedera yang dialami wanita tersebut bukan disebabkan olahraga. Cedera Tennis Elbow yang diderita Kotb ternyata berasal dari kebiasaannya selfie. Waduh!

Ini disebabkan posisi tangan ketika Kotb tengah selfie. Pas lakukan, posisi tangan akan menjulur dengan bermacam posisi demi mendapatkan angle foto terbaik. Dan ini pastinya tak hanya sekali dilakukan. Wanita ini bisa melakukannya puluhan kali.

Jordan Metzl, dokter bidang olahraga di New York’s Hospital for Special Surgery, bilang kalau bahaya selfie mulai menjadi cedera yang semakin umum ditemukan. Metzl menjelaskan posisi tangan saat selfie memberikan terlalu banyak tekanan pada otot.

 

Hati-hati Bahaya Selfie Dapat Membuat Tangan Cedera!

 

Tekanan yang terlalu berat ini menyebabkan iritasi pada area dimana otot menempel dengan tulang. Dari iritasi inilah penderita Selfie Elbow mendapatkan respons inflamasi berupa rasa nyeri yang sangat sakit.

Nah, jika ingin dapat hasil gambar terbaik segera dapati gawainya di sini.

(Visited 211 times, 1 visits today)