Inilah 5 Kepribadian yang Melekat Bagi Mereka Para Pecinta Kucing!

0
18
pecinta kucing

Kucing adalah salah satu hewan peliharaan yang dipilih oleh sebagian orang untuk menemani di rumah. Inilah 5 Kepribadian yang Melekat Bagi Mereka Para Pecinta Kucing!

Kucing adalah salah satu hewan peliharaan yang dipilih oleh sebagian orang untuk menemani di rumah. Namun, tidak semua orang memilih kucing sebagai hewan peliharaan melainkan lebih kepada anjing. Tidak seperti anjing, kucing kurang dapat dilatih selayaknya anjing karena sifatnya yang tidak suka diatur dan cenderung bebas.

Kelucuan kucing dan sifatnya yang berbeda dengan anjing biasanya menjadi pilihan seseorang untuk menjadikannya hewan peliharaan. Ternyata pilihan kamu untuk mengadopsi kucing dan menjadikannya sebagai temanmu menyimpan rahasia kepribadian tersendiri.

1. Punya Kreativitas Tinggi

Berbeda dengan pemilik anjing yang cenderung lebih menyukai olahraga karena hewan peliharaannya membantu melakukannya, pemilik kucing lebih kreatif karena suka membaca buku, menulis, dan berkebun. Dan karena tidak terlalu suka olahraga, para pemilik kucing melakukan bonding dengan hewan peliharaannya melalui menyatakan pemikiran dan rahasianya seperti dilansir dalam This is Insider.

Ini Sederet Bahaya Buat Anda yang Ingin Memelihara Kucing…

2. Open Minded

Pemilik kucing lebih memiliki pemikiran yang terbuka karena hewan peliharaannya mempunyai cara sendiri melakukan sesuatu. Hal ini membuat para pemilik lebih terbuka terhadap apapun yang dilakukan kucing miliknya dalam mencapai tujuan tertentu. Mereka tidak kaku yang suka memerintah dan memaksa kucing menuruti keinginan para pemilik.

3. Independent

Serupa dengan sifat yang dimiliki kucing, mereka cenderung tidak penurut dan lebih suka melakukan segala sesuatunya melalui caranya sendiri. Pemilik kucing juga serupa dengan hewan peliharaan mereka yang independen, tidak terlalu bergantung terhadap orang, dan memiliki caranya sendiri dalam mencapai tujuan hidupnya.

4. Gampang Merasa Insecure

Akibat kepribadian yang cenderung suka melakukan segala sesuatunya sendiri, para pemilik kucing sebenarnya lebih mudah merasa stres. Mereka sulit untuk bekerja di bawah tekanan, mudah terserang perasaan khawatir berlebihan, dan tidak aman. Maka dari itu, kucing lebih dipilih sebagai hewan peliharaan karena mereka mampu mengurangi stress melalui berbagai hal kecil yang dilakukannya.

5. Suka Kebebasan

Tidak suka terlalu diatur, dikekang, dan kaku, maka kamu memiliki sifat serupa dengan pemilik kucing. Serupa dengan kucing, para pemilik tidak suka didikte, diatur, dilatih sedemikian rupa untuk menjadi pribadi yang berbeda. Mereka lebih menyukai kebebasan yang tidak ingin didominasi oleh orang lain melalui paksaan.

(Visited 253 times, 1 visits today)