Jadi Unggulan Suzuki! Sorry ya, All New ERTIGA Bukan Untuk Taksi!

0
2
all new ertiga

All New Ertiga sebagai produk unggulan baru PT Suzuki Indomobil Sales (SIS). Jadi Unggulan Suzuki! Sorry ya, All New ERTIGA Bukan Untuk Taksi!

Konsumen yang bijak selalu membuat pertimbangan terbaik akan pengeluaran dan manfaat terbaik yang bisa didapatkan dari pengeluarannya tersebut. Tak terkecuali konsumen produk otomotif dalam memilih kendaraan roda empat yang terbaik dan sesuai dengan kebutuhannya.

All New Ertiga sebagai produk unggulan baru PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) merupakan salah satu produk roda empat yang cocok untuk konsumen di Indonesia karena keunggulan-keunggulan yang hadir pada Ertiga generasi terbaru ini diciptakan sesuai dengan kebutuhan dan karakter masyarakat Indonesia, dan tetap value for money apabila disejajarkan dengan harganya.

Dukung Sepakbola di ASEAN, Suzuki Kembali Sponsori AFF Suzuki Cup 2018

PT SIS juga telah siap untuk menginformasikan program-program penjualan yang dapat dipilih oleh konsumen sesuai kenyamanan mereka masing-masing.Mobil 7 seater ini dibanderol dengan harga terendah Rp 193 juta untuk tipe GA M/T dan tertinggi Rp 238,5 juta untuk tipe GX A/T ESP.

Seperti biasanya, banyak agen pemegang merk yang memiliki model low MPV tergoda untuk menghadirkan mobil yang mereka pasarkan ke masyarakat dalam versi taksi. 4w Marketing Director PT Suzuki Indomobil Sales, Dony Saputra, berujar, kalau All New Ertiga bukan untuk taksi. Menurutnya mobil ini dikembangkan bukan untuk digunakan sebagai taksi berpelat kuning.

Sorry ya, All New Ertiga Bukan untuk Taksi!

“Kami clear sampaikan bahwa baik New Ertiga dan All New Ertiga bukan untuk taksi. Bukan untuk mobil plat kuning. Dari awal, kami tidak setting All New Ertiga untuk taksi. Sorry ya,” ungkap Donny Saputra di acara paparan tentang program cicilan Suzuki All New Ertiga di Summarecon Mall Serpong, Rabu (9/5).

Setiawan Surya, 4W Deputy Managing Director PT SIS mengatakan, “Per hari ini konsumen Suzuki, baik yang sudah maupun yang akan melakukan SPK All New Ertiga bisa segera berdiskusi dengan tim penjualan kami untuk menentukan program cicilan yang paling sesuai. Kami telah menyediakan berbagai keuntungan yang menarik baik penghitungan cicilan yang variatif dan menarik sesuai dengan kebutuhan konsumen untuk memiliki All New Ertiga.” ucapnya.

Ajak Rekan-Rekan Jurnalis, Suzuki Konsisten Kampanyekan Safety Driving…

Para konsumen dapat memilih program yang tersedia mulai dari DP ringan 20 persen, bunga rendah mulai dari tiga persen dan juga cicilan ringan hingga Rp 100 ribu per hari. Kenyamanan program cicilan ini juga termasuk total biaya kepemilikan atau cost of ownership(COO) yang dapat menentukan hitungan keseluruhan biaya kepemilikan yang melingkupi jasa service dan juga sparepart.

All New Ertiga, memiliki biaya kepemilikan yang terjangkau sebesar Rp 7.559.500 selama lima tahun atau 100.000 kilometer atau hitungan per hari Rp 4.142 untuk All New Ertiga transmisi manual dan Rp 7.370.000 selama lima tahun atau 100.000 kilometer atau Rp 4.038 per hari untuk transmisi otomatis.

 

(Visited 11 times, 1 visits today)