Banyak orang yang berusaha mencegah penuaan dini melalui perawatan kecantikan ataupun operasi plastik, padahal ada cara yang lebih mudah hanya dengan berolahraga! Ya, alami dan tidak perlu mengeluarkan uang sepeserpun..
Faktanya, olahraga secara teratur dapat membantu pembentukan otot yang kuat, mencegah penyakit kronis, bahkan membuat kamu terlihat seksi saat memakai pakaian slim fit.
Tapi ada manfaat lainnya dari aktivitas fisik yang patut diacungi jempol. Bagaimana tidak, beberapa olahraga ternyata mampu membuat kamu jauh terlihat lebih muda dari usia sebenarnya. Berikut ulasannya seperti dilansir dari Times of India.
1. Tenis
Jenis olah raga ini tidak hanya dapat dilakukan oleh profesional saja, melainkan juga dapat dilakukan oleh orang biasa. Beberapa hasil peneitian mengungkapkan bahwa orang yang rutin berolah raga tenis memiliki usia yang lebih panjang dan 47 persen resiko lebih rendah dibandingkan orang yang tidak berolah raga.
2. Bulutangkis
Olah raga yang merakyat ini bisa juga menjadi alternatif pilihan bagi Anda yang ingin menggerakkan tubuh. Selain memperkuat otot tangan dan kaki, olah raga ini juga dapat melatih koordinasi tangan, mata dan kaki. Membuat otot tetap terlatih, melancarkan peredaran darah dan melepaskan stres untuk tetap terlihat awet muda.
Waspada!!!, Ini 4 Ciri Orang Yang Suka Playing Victim
3. Yoga
Olahraga jenis ini tidak hanya memberikan manfaat pada organ tubuh tertentu saja namun seluruh tubuh. Ahli yoga, Dinesh Dagar mengungkapkan, bahwa yoga bisa membantu terhindar dari keriput sehingga kamu tetap terlihat muda.
4. Pilates
Latihan Pilates berfokus pada memperkuat inti tubuh dan punggung, baik untuk sendi – sendi dan seluruh tubuh. Latihan ini fokus kepada bentuk tubuh dan postur, dengan begitu sangat penting untuk mempertahankan penampilan yang awet muda.
Ini Alasannya Mengapa Sampai Sekarang Wanita Menyukai Pria Pemusik
5. Berjalan
Sebuah penelitian mengungkapkan bahwa berjalan kaki membantu meningkatkan kesehatan jantung. Jantung yang sehat merupakan cara untuk tubuh tetap muda.