Buntut cederanya bintang Liverpool sekaligus pemain andalan timnas Mesir, Mohamed Salah, Kapten Real Madrid, Sergio Ramos Dikutuk Oleh Warga Mesir!
Media-media Mesir tidak kalah berang melihat cedera yang menimpa Mohamed Salah pada final Liga Champions 2018. Ramai-ramai surat kabar di Negeri Firaun itu menghujat bek Real Madrid yang dianggap sebagai biang keladi musibah yang menimpa bintang Mesir tersebut.
Salah memang menjadi tumbal final Liga Champions yang berlangsung di Kiev, Ukraina, Sabtu (26/5/2018) lalu. Mantan pemain Chelsea dan AS Roma tersebut terpaksa ditarik keluar pada menit ke-25 gara-gara mengalami cedera bahu yang sangat parah.
Musibah ini tidak lepas dari upaya Ramos menghentikan Salah. Dia menarik tangan Salah dan menariknya menjauh dari bola yang tengah bergulir. Namun, upaya itu berakhir tragis. Sebab, lengan Salah justru terjepit di ketiak Ramos saat keduanya terjatuh ke atas rumput.
Salah Cedera! Real Madrid Bantai Liverpool Sekaligus Bawa Pulang Gelar Liga Champions 2017-2018
Salah Terancam Tak Ikut Piala Dunia
Salah segera mengerang kesakitan. Tim medis bahkan membutuhkan waktu hingga dua menit untuk memeriksa sebelum akhirnya membawa Salah ke luar lapangan. Salah ternyata mengalami cedera bahu yang cukup parah dan segera dilarikan ke rumah sakit.
Para ahli pun mempertanyakan apakah Salah akan bisa bermain di Piala Dunia, yang hanya tinggal beberapa minggu lagi. Hal itu tentu memicu reaksi netizen di media sosial.
Para fans pun mengungkapkan kemarahan mereka terhadap Ramos melalui media sosial. Hal itu lantaran apa yang dilakukan Ramos adalah agresi yang berlebihan dan wasit tidak menyebut pelanggaran.