Kidventure Academy dan ACE Edventure Group dari Malaysia mengumumkan kolaborasinya di Indonesia. Kidventure Academy Bawa Pendidikan Finlandia-Asia Ke Jakarta
Dimulai dengan Kidventure Academy Preschool di Kensington Royal Suites, Kelapa Gading, program ini merupakan pendidikan perpaduan Finlandia-Asia non-konvensional yang berbasis kewirausahaan untuk anak-anak usia 2-6 tahun.
ACE EdVenture didirikan pada tahun 1955 oleh seorang guru, CEO, dan edupreneur, Anne Tham yang hingga saat ini masih mengelola beberapa pusat bahasa dan dua sekolah internasional, Sri Emas International School dan Dwi Emas International School (Malaysia’s first ever entrepreneurial school).
Pendidikan entrepreneurial, yang diajarkan kepada anak-anak melalui Program Powerpreneur, merupakan keistimewaan dari gerakan pendidikan ini dengan keyakinan bahwa keterampilan entrepreneurial adalah yang dibutuhkan untuk kemajuan anak-anak di masa depan. Yulianti Gunawan, ibu dari 4 anak dan juga CEO Kidventure Academy menambahkan, “Entrepreneurship adalah sebuah keahlian dan cara berpikir. Kami sangat bersemangat dalam memberdayakan anak-anak untuk berinovasi, berkreasi dan menggali potensi mereka.”
World Economic Forum (WEF) Nobatkan Finlandia Sebagai Negara Teraman!
Komponen-komponen Finlandia yang dapat diharapkan orang tua dari Kidventure Academy adalah pedagogi inti TinyApp (yang dikembangkan oleh Taina Mikkola dan Rintakorpi Kati) dan asisten pedagogis pintar mereka yang membantu guru dan orang tua untuk memvisualisasi pembelajaran dan perkembangan anak mereka.
Selain itu, ada juga Kide Science, sebuah program yang mengajarkan sains melalui permainan untuk anak-anak usia 3 hingga 8 tahun. Sebagai tambahan, pedagogi TinyApp juga akan melibatkan EdTech, seperti mengajarkan anak-anak coding melalui LEGO Education, yang dimulai sejak awal mereka sekolah di Kidventure Academy.
Kidventure Academy Preschool merupakan yang pertama dalam melakukan gerakan kolaborasi ini sebagai suatu bentuk reinvent education di Jakarta. Orangtua dapat menantikan Kidventure Academy untuk SD dan SMP dengan program Finlandia-Asia berbasis entrepreneurial dalam tiga tahun ke depan.
Kidventure Academy sekarang terbuka untuk pra-pendaftaran dan dijadwalkan untuk mulai pada bulan Juli 2019. Untuk informasi lebih lanjut, harap hubungi:
+62 878-6889-1168