Program unjuk kreativitas para kreator konten di aplikasi pesan Line Indonesia, akhirnya mencapai puncaknya. LINE Creativate 2018 Sukses Digelar! Dan Inilah Nama-Nama Pemenangnya…
Kompetisi Line Creativite 2018 yang digelar Line Indonesia, akhirnya usai dan telah menentukan para jawara yang mampu menjawab tantangan dalam berkreasi sesuai dengan tema yang diusung: ‘Bangga Indonesia’.
“Kami bangga bisa mewadahi dan mendorong anak muda dalam menuangkan kreativitas mereka. Acara ini adalah acara keempat dan mendapat dukungan dari berbagai pihak, termasuk Kementerian Komunikasi dan Informatika, serta BEKRAF,” ujar Managing Director LINE Indonesia Dale Kim.
Bakat kreativitas yang diwadahi LINE Creativate 2018 terbagi dalam beberapa bidang, yaitu Stiker, Webtoon, kewirausahaan, video konten, dan pengembangan chat bot. Penyelenggaran ini juga mendapatkan sambutan baik dari Kementerian Komunikasi dan Informatika.
Lucu-Lucu… LINE Indonesia Luncurkan Stiker Edisi Khusus Bang Ijal
Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara menyebut bahwa kehadiran ajang ini memberikan kesempatan bagi generasi muda untuk mengembangkan kreativitasnya. Sebab, kreativitas disebut Rudiantara sebagai salah satu tonggak utama dalam membangun ekonomi digital kreatif Indonesia.
Selain mengumumkan para pemenang, acara puncak Line Creativate 2018 juga diisi pameran yang menampilkan karya para pemenang, talk session, dan live music yang terbuka untuk umum.
1. Kompetisi Komik Line Webtoon:
Juara 1: Overpower by laurendaclarissa, Juara 2: Taman Langit by blackcatshooter, Juara 3: Aku dan Dunia by Alis
2. Kompetisi Line Stickers
Juara 1: Ferlina Gunawan, Hantu Bawang Putih, Juara 2: Muhammad Ridlo, Hi Hope, Juara 3: Feisal Farhanudin, Siti Si Cewek Lebay
3. Line Chatbot Competition
Pemenang Utama dan Grand Proze Line Boot Award 2018: Ica Ica, chatbot kategori hiburan
Kategori hiburan: Juara 1: Ica Ica (@icaica_bot) Juara 2: Weesata (@kdn3851k) Juara 3: Bung Kata (@bungkata)
Kategori wawasan: Juara 1: Gifood (@ste6242k) Juara 2: Musleem (@ybq5637l) Juara 3: Si Beni (@ocm7943y
Kategori produktivitas: Juara 1: Sevy (@sevybot) Juara 2: Temuan (@temuan) Juara 3: katsir (@gts7264i)
Kategori pelajar: Juara 1: Tel-U Bot (@qfk6231q) Juara 2: Dikampus (@dikampus.id) Juara 3: Kompa Bali (@hpr7454e)
Kategori prototipe: Juara 1: Digimu, Juara 2: Tix Bot, Juara 3: Sibayu
4. Kompetisi rencana bisnis Line Shopping
Juara 1: Destasya Caltrylla Permana – Calltrylla Lipstick, Juara 2: Iqbal Soelaksono – Sate Soki, Juara 3: Salma Intifada – mBapkPia and Friends
5. Kreasi konten Line Today
Juara 1: NoonaKu Signature – Negara Sejuta Makna, Juara 2: Sure Pictures – Indoo Kita, Juara 3: Ruas Pictures – SAPA, Juara Favorit: Ruas Pictures – SAPA