Nonton film-film horor memang bisa jadi membosankan! Meski setan dan hantunya beda, tapi plot ketebak. Ya, kan! Bagaimana kalau nonton film komedi?
Tak mudah bikin film komedi. Lihat saja nasib dua film sekuel The Hangover yang dianggap terlalu dibuat-buat. Meski laku tapi rasa kualitas keduanya termasuk di bawah rata-rata apalagi jika disanding pendahulunya.
Ya, memang sulit bikin film komedi. Jika formula yang dipakai mirip-mirip dengan film pertama atau film-film komedi yang sudah keluar duluan, sudah pasti jadi membosankan dan malah nggak bikin ketawa lagi!
Misalnya saja sekuel Horrible Bosses yang dinilai terlalu berlebihan dan Dumb and Dumber To yang dihujat para kritikus dan hancur tak laku di peredaran. Nah serunya nih, secara mengejutkan tiga film berikut justru mampu bikin perut sakit karena terbahak-bahak.  Â
Â
CHEF
Plot sederhana seorang chef yang harus memulai segala sesuatunya dari bawah lagi ini dan berhasil mengumpulkan Happy Hogan, Black Widow dan ya, Tony Stark!
Tettt, salah!
Ini buah karya Jon Favreau, sutradara Iron Man pertama, sebagai koki yang punya pacar semolek Scarlett Johansson. Komedi sederhana senang-senang para bintang Hollywood yang enak ditonton. Â
Â
Bekal Nonton Film Horor Ala 7 Kandidat MISS POPULAR Batch I?
NEIGHBORS
Meski tak sempat diputar disini, lakon komedi yang digawangi Seth Rogen dan Zac Efron ini termasuk gila-gilaan. Bagaimana tidak, keluarga kecil satu anak punya tetangga serombongan geng kuliahan yang gemar berpesta!
Alhasil, bentrokan pun terjadi di antara mereka berdua. Berkat sederet adegan ‘keras’, film ini tak mungkin menembus guntingan sensor negeri ini.Â
Â
22 JUMP STREET
Kemunculan film pertamanya termasuk mengejutkan, karena bisa mengambil format komedi yang gila-gilaan tapi cukup oke menghibur. Ketika dibuat sekuelnya, semua orang tak menyangka kalau sekuelnya ini punya tampilan isi yang justru berbeda jauh dengan konten film pertamanya dan tetap bisa bikin ngakak dengan porsi yang tak berlebihan!
Â
Hanya tiga? Itulah sulitnya membuat film kocak. Tentunya selera humor itu relatif, bisa jadi Anda juga terbahak-bahak menonton Let’s Be Cops atau The Other Woman saat kencan, yang penting seru!