Duh, Ini 5 Deretan Tragedi Pilu di Konser Musik yang Bikin Sedih

0
12
konser musik

Tragedi pilu kerap terjadi di konser-konser musik dunia. Konser apa saja itu? 

 

Yang terbaru adalah tragedi yang terjadi di konser musik Ariana Grande di Manchester Arena, Inggris.  Ledakan keras terjadi di tengah konser penyanyi pop itu. Setidaknya 19 orang tak bersalah harus meregang nyawa dan 50 lainnya terluka.

Banyak hal jadi pemicu kenapa tragedi berdarah bisa terjadi di konser musik. Ada yang dipicu serangan teroris brutal, panggung rubuh, kerusuhan penonton, orang gila yang tembakkan senjata, dan yang lainnya.

Nah, berikut ini ada lima tragedi yang terjadi di konser musik yang bikin kita prihatin.

1. Konser Eagles Of Death Metal [2015]

konser musik

Tak ada yang mengira tragedi mengerikan akan terjadi di konser Eagles Of Death Metal di teater Bataclan, Paris. Teroris dengan brutal menyerbu dan menembaki para penonton yang asyik menikmati suguhan lagu band dari California, Amerika, ini.

Megadeth Sukses Guncang Panggung Hammersonic 2017!

Akibatnya, 89 orang penonton tewas ditempat. Tragedi itu bermula saat dua orang teroris berpakaian hitam-hitam tak bertopeng dengan usia sekitar 20 hingga 25 tahun masuk ke dalam ruangan konser dan secara acak mulai menembaki para penonton dengan senjata api jenis AK-47.

 

2. Konser Great White [2003]

konser musik

Petaka terjadi di Station Nightclub dimana Great White melakukan konser. Setidaknya 100 jiwa harus melayang akibat kebakaran yang berasal dari kembang api. Api kembang api mengenai bagian mudah terbakar dari dinding yang terbuat dari busa. Banyak korban meninggal akibat asap beracun yang mereka dihirup. Sang gitaris Great White, Ty Longley turut jadi korban.

 

3. Konser Pearl Jam [2000]

konser musik

The last grunge hero ini benar-benar ditunggu para penonton di konser mereka di Rosklilde, Denmark 2000 silam. Tapi konser itu jadi hari yang sulit dilupakan para personil Pearl Jam. Pasalnya, konser berubah jadi tragedi saat sembilan nyawa melayang.

Laki Banget! 6 Band Ini Pentas Goncang Lapas

Penonton benar-benar tak terkendali begitu Pearl Jam menguasai panggung. Sebagian korban diakibatkan desakan dan injakan penonton lain. Eddie Vedder dan kawan-kawan pun terpaksa menghentikan konsernya.

 

4. Love Parade [2010]

konser musik

Lebih dari 500 orang terluka dan 21 orang meninggal di festival musik EDM tahunan di Duisberg, Jerman. Tempat konser yang menarik lebih dari satu juta orang ini aslinya hanya punya kapasitas sekitar 250.000 orang. Hmmm …

Namun tragedi terjadi di akses masuk venue. Akses masuk berupa terowongan membuat penonton dalam jumlah yang sangat besar harus berdesak-desakan untuk masuk. Bisa ketebak yang terjadi selanjutnya.

5. Dimebag Darrell Tewas Ditembak [2004]

konser musik

Bisa dibilang ini adalah tragedi menyakitkan bagi mereka yang suka musik cadas. Dimebag Darrel harus meregang nyawa di atas panggung oleh penggemar dengan sejarah penyakit jiwa bernama Nathan Gale.

Nathan menembak mati mantan gitaris Pantera ini beberapa kali di kepala saat konsernya di  Columbus, Ohio, saat Darrel sedang bersama band barunya, Damageplan.

 

 

 

 

 

berbagai sumber

(Visited 257 times, 1 visits today)