Laki Banget, 6 Grup Rock Ini Naik Pentas dan Guncang Lapas!

0
3
musisi pentas di lapas

Sederet grup rock pernah pentas di lapas. Bersama nada mereka melebur bareng dengan para narapidana. Tak kurang ada 6 grup rock yang pernah guncang lapas dengan musik mereka. Siapa saja?

 

Awalnya sih pentas di penjara dilakukan oleh para musisi luar negeri. Kemudian diikuti oleh musisi dalam negeri. Nah, siapa sajakah mereka yang laki banget, berdendang bersama dengan narapidana di penjara?

Ini daftarnya.

1. Johnny Cash

Johnny Cash tidak hanya menghabiskan waktu di penjara, tapi juga membuat konsep bermain full show di penjara menjadi kenyataan. Dia merekam album ke-27, At Folsom Prison, sebelum merekam album live yang lain di San Quentin setahun kemudian.

band pentas di lapas

2. Bob Dylan

Bob Dylan pernah mengunjungi Penjara Negara Bagian New York pada tahun 1975 untuk pentas menghormati Rubin ‘Hurricane’ Carter, petinju Amerika yang dipenjara karena pembunuhan.

Dylan telah menulis sebuah lagu, Hurricane, khusus untuk Carter dan meminta petinju itu untuk mendengarkannya secara langsung. Dylan rupanya berteman dengan Carter sampai kematian petinju itu pada 2014.

 

Crowd Surfing 3 Musisi Wanita Ini Seksinya Minta Ampun!

3. Sex Pistol

Direkam pada 1976, Sex Pistols pentas di Chelmsford Top Security Prison sekaligus jadi album live grup rock asal Inggris ini yang baru dirilis pada 1990. Lagu pertama yang diputar adalah Anarchy in the UK.

band pentas di lapas

4. The Brandals

Mengikuti perjalanan grup musik The Brandals hingga akhirnya fansnya dikabarkan masuk penjara mengilhami band ini pentas di lapas. Menggebrak Lapas Anak Tangerang pada 2007 silam dengan konser mini, The Brandals memainkan kurang lebih enam lagu.

 

5. Kelompok Penerbang Roket

Kelompok Penerbang Roket menggelar acara pelepasan single mereka, Mati Muda di Lembaga Pemasyarakatan Cipinang pada 2014. Di saat mereka tampil menghibur di LP Cipinang, tak semua napi diperbolehkan melihat secara langsung penampilan mereka. Hanya ada 300 orang yang menyaksikan mereka bermain musik.

 

Terlalu Vulgar, 7 Tarian Girlband Korea Ini Tidak Boleh Dipertontonkan

6. Slank

Rencananya, Slank akan menggelar konser di rumah tahanan Mako Brimob Kelapa Dua, Depok, Jawa Barat. Ini adalah salah satu cara untuk memberikan dukungan terhadap Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok, yang divonis hukuman dua tahun penjara karena kasus penodaan agama.

 

 

 

berbagai sumber

(Visited 751 times, 1 visits today)