Eits, jangan piktor dulu. MILF yang dimaksud adalah singkatan dari ‘Moms I’d Like to Follow’ loh! Jadi MILFs adalah klip singel terbaru dari Fergie yang memang murni bicara tentang ‘mom’ alias ibu. Jelas bukan ‘mom’ biasa tapi … hot mom! Waduh …
Bagaimana, masih kuat untuk baca artikel ini, kan? Nggak pingsan karena kesetrum panasnya hot mom?
Tahan-tahanin lah! MILFs memang singel terbaru Fergie yang punya ritme hip-hop heboh, sampai-sampai bisa bikin kaki nggak berhenti goyang. MILFs jelas jadi senjata personil cewek semata wayangnya The Black Eyed Peas ini untuk comeback ke chart musik dunia.
Ya, Fergie kembali ke dunia musik setelah 10 tahun ‘hilang’ dari peredaran. 2006, istri dari aktor Josh Duhamel ini sempat bikin album solo, The Dutchess, yang sukses luar biasa. Hit-hit-nya seperti London Bridge, Big Girls Don’t Cry dan Clumsy, jadi tune yang menghias semua tangga lagu di dunia.
Jadi seberapa asyik si MILFs yang belepotan cameo hot mom dan para model cantik-seksi ini?
Pelototin deh ini …






So, munculnya klip MILFs ini makin tegasin kalau yang namanya cewek meski sudah punya ‘buntut’ alias anak (berapapun jumlahnya!) tetap harus jaga tampilan tubuh biar tetap menarik dan bikin pasangan tetap lengket – mengingat make-up ‘hanya’ bikin cemong muka saja euy! Ya, nggak?
Oh ya, ini isi klipnya:
