Yang namanya musik memang selalu bisa kompromi dengan kuping. Bagaimana dengan Top Album Musik 2017 ini?
Para selebriti musik semakin kritis. Apalagi kalau bukan pengaruh hawa politik paska pemilu – khususnya di Negeri Paman Sam sana.
Ya, sekelarnya Presiden Donald Trump terpilih, banyak seleb musik yang langsung mengekspresikan perasaan mereka via lagu-lagu yang diproduksi mereka. Tentu saja pro-kontra hingga kehebohan pun terjadi.
Tapi pada akhirnya, semua dibuktikan dengan satu jurus: lirik berisi dalam kemasan album yang momentum.
Apa saja album-album paling momentum 2017?
#5 CONCRETE AND GOLD – Foo Fighters
Foo Fighters belum habis. Salah satu grup rock ‘peninggalan’ hawa grunge era ’90-an ini tetap berhasil murni eksis dengan warna musiknya tanpa harus dipengaruhi serbuan musik-musik lain seperti EDM yang menggerus musikalitas Coldplay.
#4 COLORS – Beck
Yes, Beck still exist, POPLe! Kelar jadi mellow habis-habisan via Morning Phase yang terasa emas banget, Beck kembali balik ke era pop musik, tanpa harus terjebak dalam ritme receh. “Wow” pun jadi terdengar seru tanpa jadi remeh.
Ya, Apapun Alasannya 10 Album Rock Ini Wajib Dimiliki Pria!
#3 HARRY STYLES – Harry Styles
Kenapa harus Harry Styles? Mentang-mentang ia lahir dari boyband eh, grup vokal cowok, tak berarti pas tampil solo ia jadi anak manis yang bermusik. Harry membuang semua elemen One Direction dan memunculkan elemen rock murni!
#2 REPUTATION – Taylor Swift
Meski penuh kontroversial secara personal life, cewek yang disebut Dwayne Johnson sebagai TayTay ini masih belum bisa dianggap enteng. Kelar nge-pop ‘80s via 1989, TayTay mengeksplor musiknya makin jauh, meninggalkan rival beratnya, Katy Perry. Maaf, Kat, TayTay ‘lebih’ dalam musik dan gaya…
Masih Ragu Sama Cinta? Pastinya Ini Lagu-Lagu Cinta Terbaik 2017
#1 SONGS OF EXPERIENCE – U2
Sebagai grup pop-rock ‘paling tua’, Bono Cs berhasil melewati dekade-dekade penuh pergolakan bermusik mereka. Hebatnya, meski sempat jadi tekno dan nge-disko, U2 selalu bisa kembali ke akar rock dengan penuh orisinalitas. Ini yang bikin U2 tak termakan zaman now. Setidaknya situs bergengsi Rolling Stone mengakui itu.
Apa album favorit kamu di 2017?