Aturan aneh ini berlaku setiap pagi dan mewajibkan karyawati berderet untuk cium si bos!
Nggak kebayang ya seperti apa suasana kantor yang berbasis di Beijing tersebut. Pasalnya aturan di sana sangat bikin geleng-geleng kepala.
Bayangkan setiap pagi para pegawai wanita di sana harus mencium bos mereka. Dan tak tanggung-tanggung, yang dicium adalah bibir loh!
Waduh, itu sih menang banyak!
Dilansir dari Shanghaiist, setiap pagi antara pukul 09.00 dan 09.30 waktu setempat, pegawai wanita diwajibkan lakukan aktifitas aneh tersebut. Mereka mengantri untuk mencium bos sebelum memulai pekerjaan.
Terlihat dalam foto viral tersebut, tampak dimana satu per-satu pegawai wanita menanti giliran untuk memberi kecupan selamat pagi pada manajer mereka. Mereka yang mengantri tampak cekikikan pas menunggu giliran.
Ciuman dengan Orang Asing Jadi Fenomena Unik Terbaru di China !
Melihat aktifitas aneh yang terjadi di perusahaan penjualan peralatan pembuatan bir rumahan itu pun dibanjiri banyak kritikan pedas. Para netizen mempertanyakan sistem kerja nyeleneh yang diberlakukan di kantor tersebut.
Dalih mempererat hubunganÂ
Mendengar alasan yang tak masuk akal, jelas membuat netizen makin geram. Mereka mempertanyakan apa hubungannya mencium dengan eratnya hubungan pegawai dan bos?
“Kok bisa pegawai wanita mau melakukannya? Apakah pacar atau suami mereka tahu?” ujar salah seorang netizen. “Aku ingin tanya ke pegawai wanita: Apa kalian nggak punya uang? Kok nggak ganti pekerjaan saja sih?” timpal netizen lain.
Waspada, Ciuman Bisa Tularkan Sederet Penyakit Mengerikan Ini!
Menurut kabar dari media lokal setempat, para pegawai wanita awalnya tidak mau menuruti aktifitas aneh tersebut. Namun karena bos mereka memaksa, para pegawai pun akhirnya tidak punya pilihan. Menurut informasi hanya dua pegawai wanita yang menolak aturan itu.
Sementara itu, dengan percaya diri bos tersebut menyatakan kalau para pegawai merindukan dirinya pas sedang tak berada di kantor. Baginya ini jadi salah satu dampak dari ritual cium pagi yang selama ini dilakukan.
Hmmm, melihat kejadian ini apa tanggapan POPle?