Libur telah tiba! Bagaimana? Apa ide tujuan liburan Anda termasuk sempurna?
Menikmati nyamannya fasilitas sebuah hotel atau villa bukan cara yang buruk untuk menghabiskan liburan. Namun, coba bayangkan jika diri Anda berada di sebuah pulau pribadi, yang hanya diisi oleh segelintir orang atau bahkan hanya Anda dan keluarga. Kemudian dilayani penuh oleh anggota staf tempat Anda dan keluarga menginap. Pasti terasa ekslusif sekali ya.
Tidak hanya itu, fasilitas yang ditawarkan sebuah wisata pulau pribadi pun pastinya memiliki kualitas yang tinggi, seperti: memiliki pantai berpasir yang indah, kamar yang mewah, akses tak terbatas ke segala macam olahraga air, fasilitas relaksasi terbaik dan pastinya suasana damai dan tenang yang hanya bisa dinikmati oleh Anda dan keluarga.
Nah, berikut ini ada referensi 5 pulau pribadi termewah di beberapa belahan dunia. Tempat ini bisa menjadi pertimbangan Anda untuk liburan mendatang.
#1 Pulau Pribadi Song Saa – Kamboja
Pulau Pribadi Song Saa adalah sebuah pulau tropis terbaik di Kamboja. Tepatnya 100 hektar di tengah wilayah reservasi laut, dimana terdapat banyak pemandangan indah untuk dilihat. Anda bisa mulai dari pelabuhan Sihanoukville, perjalanan kesana hanya membutuhkan waktu 35 menit dari Song Saa dengan menggunakan perahu.
Anda pun berkesempatan untuk terlibat dalam segala macam olahraga air dan bersantai di spa. Pulau ini menawarkan privasi yang ideal dan kemewahan pengalaman pulau tropis. Nah, untuk harganya adalah $ 1.500 per malam (Rp. 20.437.500).
#2 Pulau Necker – British Virgin Islands
Pulau Necker adalah salah satu pulau pribadi termewah di dunia yang dimiliki oleh seorang miliarder yang bernama Sir Richard Branson. Pulau ini merupakan resort mewah yang dapat menyimpan hingga 28 tamu. Si pemilik, Branson menghabiskan lebih dari $ 10 juta atau sekitar Rp. 136.250.000.000 dalam jangka waktu sekitar tiga tahun untuk mengubah pulau liar dan pulau tak berpenghuni trsebut menjadi Pulau liburan pribadi eksklusif.
Tempat yang bertahun-tahun menjadi favorit para selebriti ini memiliki 10 kamar tidur indah dilengkapi dengan dinding terbuka yang menawarkan udara segar dan pemandangan pulau. Para tamu juga mendapatkan akses ke kolam renang pribadi, lapangan tenis, berbagai olahraga air plus peralatannya, dua pantai pribadi, koki pribadi dan akses ke lebih dari 100 anggota staf. Tertarik? Anda cukup merogoh $ 42.000 (Rp. 572.250.000) untuk mendapat pengalaman yang tak terlupakan.
#3 Pulau Laucala – Fiji
Pulau ini dimiliki oleh co-founded Red Bull, Dietrich Mateschitz. Memiliki luas 12 pulau kilometer persegi, pulau ini menjadi salah satu dari tiga pulau kecil di sebelah timur Thurston, Fiji. Namun pulau ini masuk jajaran peringkat ke tiga pulau paling mewah. Para tamu yang datang ke Laucala bisa menikmati masakan yang super leazat dengan fasilitas luar biasa. Ya, salah satunya adalah tur kapal selam yang unik. Pulau ini bahkan bisa disewa untuk pernikahan, pesta, wisata liburan atau acara khusus lainnya. Untuk menikmatinya Anda dapat membayar sekitar $ 3.800 (Rp. 51.775.000) per malam.
#4 Pulau pribadi Velaa– Maldives
Tak diragukan lagi, Maldives adalah salah satu tempat terbaik yang dapat Anda pilih untuk menghabiskan liburan. Dari ratusan pulau di Maldives, pulau pribadi Velaa berdiri sebagai salah satu yang paling mewah dari semua yang ada. Pulau ini dimiliki oleh Jiri Smejc, seorang miliarder. Para tamu bisa menikmati akses ke lapangan tenis, lapangan golf, restoran besar, kolam renang pribadi dan berbagai kegiatan air. Pulau nyaman ini dapat menampung 80 tamu, dengan harga per malam sebesar $ 14.000 (Rp. 190.750.000).
#5 Coco Privé Kuda Hithi– Maldives
Mendapatkan fasilitas gym, spa, instruktur menyelam, empat kolam renang dan bahkan perpustakaan. Wah! Apa Anda menyukai ide itu?
Jika iya, Coco Privé Kuda Hithi adalah tempat yang tepat untuk Anda. Anda akan mendapatkan pemandangan luar biasa indah dari Samudera Hindia dan fasilitas kamar dilengkapi dengan kamar mandi di luar ruangan, serta interior yang indah dan pencahayaan spektakuler. Selain itu para tamu memiliki akses koki pribadi, treatment kecantikan, pijat terapis dan driver yang siap mengantar Anda kemana saja. Ya, jika Anda ingin memiliki liburan bak miliarder, Anda cukup merogoh $ 24.000 (Rp. 327.000.000) per malam.
Wah! Tentu asyik melewatkan akhir tahun Anda di pulau pribadi tersebut bukan?