Miss POPULAR Batch 3 mengusung tema “Angels in Actions”. Saat masa karantina kemarin, tim dari popular-world.com berkesempatan berbincang-bincang santai mengenai dunia akting serta perfilman dengan salah satu finalis, yakni Egha. Obrolan pun kami awali dengan melontarkan pertanyaan tentang seberapa tertarik kah Egha pada dunia seni peran.
Dikatakan Egha, dirinya benar-benar serius ingin menekuni dunia perfilman. “Aku sangat suka pada seni peran. Kalo ada kesempatan, aku pengen banget main film ber-genre action. Ya, meskipun aku tau latihannya pasti nggak mudah” ujarnya.
Ketika ditanya mengenai film favorit, Egha pun tanpa ragu mengatakan bahwa ia sangat suka dengan film India. Katanya,”Aku suka film India sudah sejak lama. Ya, apalagi film-film yang dibintangi oleh Shah Rukh Khan. Aku pasti nonton film tersebut”.
Sementara itu, saat disinggung mengenai film kontroversial Fifty Shades of Grey, Egha mengaku jika ia pribadi sangat mengapresiasi film tersebut.
“Kendati sempat menuai kontroversi, tapi jujur, aku kagum sama film itu. Kalo ada produser yang nawarin aku untuk main di film seperti Fifty Shades of Grey, aku sih nggak bakal nolak. Tapi ada sayaratnya ! Lawan main aku harus Jamie Dornan, pemeran Christian Grey dalam film tersebut” pungkasnya sembari tertawa.
Presented By:
Sponsor By:
Media Partner:
Jak TV