Bener Nggak Ya Gigitan Laba-Laba Ini Ampuh Bikin Ereksi Lama?

0
8

Ya, konon gigitan laba-laba asal Brazil ini benar-benar bisa jadi solusi Disfungsi Ereksi (DE) yang ampuh? Benarkah ini jadi kabar baik semua pria DE?

 

DE atau Disfungsi Ereksi memang momok menakutkan di kehidupan seks. Namun, pola hidup sehat nyatanya masih bisa membantu.

Kalau lewat sesuatu yang ekstrim seperti gigitan laba-laba?

Ya, tidak di anjurkan untuk Anda dengan sukarela digigit hewan berkaki delapan tersebut. Bahasan ini hanya ingin menginformasikan saja jika sebuah penelitian menunjukan gigitan tunggal dari laba-laba Phoneutria nigriventer mampu membuat pria ereksi dan bertahan hingga empat jam.

Mahkluk yang berasal dari Amerika Selatan dan Amerika Tengah tersebut dipercaya oleh para ilmuwan di Medical College of Georgia dapat mengatasi masalah disfungsi ereksi.

 

Duh, Mr.P Anak Muda Ini Tak Bisa Ereksi Gara-Gara Dicakar Kucing (yang bukan Catwoman)!

 

 

“Racun pada gigitan laba-laba Phoneutria nigriventer ini memiliki kombinasi yang sangat kaya akan molekul,” kata Dr. Kenia Nunes, ahli ilmu faal.

“Molekul-molekul ini disebut racun dan kemudian dengan racun tersebut kita memiliki beragam jenis racun dengan aktivitas yang berbeda. Jika Anda digigit laba-laba ini, Anda dapat mengalami berbagai gejala salah satunya ‘priapisme’, suatu kondisi dimana Mr. P terus ereksi.” Tambah Nunes.

Dalam uji cobanya, Nunes mengelompokan berbagai ereksi dengan menggunakan tikus yang memiliki tekanan darah tinggi. Lewat dorongan peptide yang disebut PnTx2-6 para tikus diberikan zat yang menghasilkan efek samping ereksi dengan bebas. Alhasil Nunes menemukan racun yang menyebabkan ereksi, namun racun tersebut ternyata mampu menormalkan disfungsi ereksi pada si tikus.

 

Hah, Benarkah Doggy Style Bisa Menyakitkan Pasangan?

 

Jadi kesimpulannya, racun pada laba-laba Phoneutria nigriventer ini bekerja dalam cara yang berbeda seperti obat Viagra pada umumnya. “Ini adalah hal yang baik. Kita tahu beberapa pasien di luar sana tidak dapat merespon terapi kovensional, jadi cara ini bisa menjadi pengobatan opsional bagi yang membutuhkan,” jelas Nunes.

 

Ada efek samping, ya!

Jika terlalu lama ereksi tentu akan menyakitkan, termasuk kehilangan kontrol otot, sakit parah dan kesulitan bernafas. Jika tak segera di atasi dengan antiracun, Anda akan mengalami kematian akibat kekurangan oksigen.

 

Tentu saja ini bukan pilihan karena belum ada orang banyak yang membuktikannya dan racun laba-laba ini  opsional dalam pengobatan. So, pikir kembali jika ingin mencobanya ya, POPle!

 

Lebih jauh lagi tentang ereksi, semua ada di POPULAR NOW! Buruan download versi PlayStore ini dan versi iOS alias apel kegigit disini!

(Visited 59 times, 1 visits today)