Memasuki hari kedua karantina Miss Popular Batch 3 Social Media Celebrity, Kamis (28/4) pagi ketujuh finalis cantik ini sudah dihadapkan dengan sekumpulan alat make up. Yap, seperti biasa bersama La Tulipe, pagi Miss Popular diisi dengan pembelajaran seputar merias wajah.
Walau mereka setiap hari tampil cantik dan mempesona, jangan fikir jika merias wajah adalah hal yang mudah. Ternyata ada beberapa bagian yang memang butuh perlakuan ekstra agar hasilnya baik. Nah, di sesi class make up kemarin pun, model-model cantik ini menceritakan kendala apa saja yang suka mereka hadapi ketika merias diri.
Mau tahu? Simak cerita mereka.
#1
Tere – Memiliki mata yang kecil, sayu dan tak berkelopak
Ini bikin aku gak fresh dan fun kalau di depan kamera. Nah, kemarin diajarin oleh tim dari La Tulipe untuk manfaatkan eyeliner pada bagian bawah mata dan permainan eyeshadow yang benar agar frame mata terlihat baik.
#2
Cherry – Kendala di alis dan hidung
Buat bentuk alis itu harus dengan perasaan, kenapa? Karena kalau salah agak susah diperbaiki. Selain itu juga harus singkrong dengan garis shading pada hidung. Kan lucu kalau garis hidung jadi miring.
#3
Dea – Membuat shading hidung
Aku kesulitan di bagian itu, di beauty class kemarin aku dapat ilmu mengenai bagaimana caranya membuat cuping hidung menjadi tirus dengan fokus shading di pada area cupingnya saja.
#4
Lia – Membentuk alis yang balance
Memang agak sulit, karena saat lihat hasilnya di kaca malah suka tinggi sebelah alisnya. Tim La Tulipe kemarin kasih saran untuk aku buat pola dengan tiga titik yang diambil dari garis hidung, cuping hidung dan ujung bibir. Ini bisa bikin pola alis lebih baik dan sama rata.
#5
Amara – Membuat kelopak mata
Kemarin aku diajari bagaimana cara mebuat kelopak mata yang baik. Pertama tarik dari sudut mata ke tengah dengan menggunakan coklat tua, lalu dicampurkan dengan coklat muda dari ujung mata ke semua bagian dan rapihkan.
#6
Okta – Pasang bulu mata
Ini agak susah ya, karena aku pakai bulu mata berlapis. Setelah terpasang hasilnya suka miring sebelah. Kemarin coba untuk pakai perlahan dan jangan terlalu ditekan jika memang posisinya belum pas. Ending-nya disapu dengan mascara agar lebih lentik.
#7
Barbie – Kantung mata
Dari ilmu yang aku dapatkan kemarin, untuk mengatasinya cukup aplikasikan concealer pada kantung mata. Pemilihan warna harus sesuai dan diratakan dengan benar pada kantung mata.
Nah, kendala-kendala seputar area wajah teratasi sudah dan gak ada lagi kata sulit.
Miss POPULAR batch 3 ‘Social Media Celebrity’ sponsored by