“Bayar 5 yuan bagi yang ingin mencoba. Jika bisa menjatuhkan saya, hadiahnya 2000 yuan”. Ya, itulah sepenggal kalimat yang terpampang jelas di antara barang dagangan Sun Yu, seorang pedagang buah di Hangzhou, China.
Tantangan Sun Yu tersebut tentulah berhasil menyedot perhatian para pejalan kaki di kawasan Hangzhou. Hingga saat ini saja, terhitung sudah ada 100 orang lebih yang mencoba tantangan itu. Dan ya, sebagaimana dilansir Nextshark, belum ada satu pun orang yang berhasil menjatuhkan pria bertubuh kekar tersebut.
Kabar yang beredar menyebutkan, dalam hidupnya, Sun Yu diketahui sangat cinta dengan dua hal, yakni bahasa Inggris dan Kung Fu. Sebelum menjadi pedagang buah, ia pernah menempuh pendidikan bahasa Inggris di Universitas Anhui.
Awalnya, sebagai strategi untuk meningkatkan penjualan, Sun Yu sempat menawarkan diskon 50 persen kepada pelanggan yang fasih berbahasa Inggris. Karena terlalu mudah, Sun Yu pun mengalami kerugian cukup besar yang menyebabkan sang ibu naik pitam.
Nah, guna menebus kesalahan itu, Sun Yu memutuskan untuk menerapkan strategi baru dengan cara yang cukup ekstrim, yakni dengan tantangan yang disebutkan tadi. Ia akan memberikan uang tunai sebesar 2000 yuan atau sekitar 4 juta rupiah kepada siapa saja yang berhasil merobohkan tubuhnya. Ya, saat ini, trik tersebut tampaknya telah ‘berbuah manis’ bagi bisnis yang ia jalankan.
Oh ya, disela-sela waktu istirahat berjualan, Sun Yu juga selalu berlatih untuk meningkatkan kemampuan Kung Fu-nya. Ia berharap, suatu saat, semoga saja ada reality show yang tertarik menampilkan bakatnya tersebut.
Bagaimana, tertarik mencoba tantangan dari Sun Yu? Hmm, lumayan lho hadiahnya !