Seorang komedian manfaatkan mesin Lamborghini untuk goreng telur
Kita semua tentu tahu jika titik paling panas pada mobil terletak pada bagian mesinnya. Dalam kondisi tertentu, mesin mobil bahkan bisa menghasilkan suhu hingga ratusan derajat celcius.
Bicara suhu panas pada mesin mobil, seorang pria di luar sana belum lama ini melakukan aksi yang sedikit di luar nalar. Pria tersebut diketahui berhasil menggoreng telur di atas mesin Lamborghini Huracan miliknya. Gokil!
Pria yang kami maksud adalah Deji Olatunji. Ia merupakan seorang komedian keturunan Nigeria yang lahir di London, Inggris. Dalam video yang diunggah ke situs Youtube, Deji awalnya tampak mengendarai Lamborghini mengelilingi kompleks rumahnya untuk memanaskan mesin.
Setelah mesin dirasa panas, Deji pun langsung melakukan demo masak tersebut. Dengan tenang, pria 19 tahun itu memecahkan telur lalu memasukkannya ke dalam wajan yang telah disiapkan. Deji kemudian kembali menghidupkan mesin Lamborghini-nya agar mendapatkan suhu panas yang stabil. Sesekali, ia juga menginjak pedal gasnya untuk menaikan putaran mesin.
Aksi ‘gila’ Deji tak berhenti sampai di situ. Agar telur gorengnya cepat matang, ia juga memanfaatkan semburan udara panas yang keluar dari knalpot. Wajan ia letakkan tepat di ujung knalpot selama beberapa saat, setalah itu ia kembalikan ke atas mesin. Demikian dilansir autoevolution.com.
Secara keseluruhan, menggoreng telur di atas mesin Lamborghini tak membutuhkan waktu lama. Suhu panas yang begitu tinggi dari mesin supercar tersebut sejatinya membuat telur matang dengan cepat.
Baca juga: Jangan Tolak Makan Telur Mentah, Kalau Mau Dapat Manfaat Istimewa Kaya Gini!
Di akhir segmen, Deji sempat mencicipi telur orek yang dibuat di atas mesin mobilnya tersebut. Ia juga tak lupa menambahkan sedikit garam agar telur terasa lebih nikmat. Hmm, mengingat sempat terpapar panas dari knalpot, seperti apa ya kira-kira rasa telur buatan Deji itu?
Spesifikasi mesin Lamborghini Huracan
Sebagai informasi, Lamborghini Huracan menggondol mesin V10 berkapasitas 5,2 liter. Berbekal ‘jantung’ tersebut, dirinya mampu meletupkan tenaga maksimal hingga 610 hp dengan torsi puncak mencapai 560 Nm.
Untuk kecepatan maksimalnya sendiri, mobil asal Italia tersebut diklaim mampu menembus angka 325 km/jam. Sementara untuk melesat dari kecepatan 0 hingga 100 km/jam, Huracan hanya butuh waktu sekitar 3,2 detik saja.
Penasaran dengan aksi fungsi lain dari mesin Lamborghini yang terbilang unik ini? Simak videonya berikut ini!