Disana cerai – disini cerai, dimana-mana semua pasangan nikah sepertinya bercerai. Mau seleb atau orang biasa. Adakah usia ideal nikah agar tak cerai?
Faktanya, satu dari empat pernikahan pasti berakhir dalam perceraian. Itu secara statistik. Belum yakin juga? Kita bisa lihat sekeliling kita, teman-teman yang nikah baru-baru ini atau sudah lama beberapa tahun. Apakah mereka bercerai?
Beberapa studi menunjukkan, jika Anda menikah dalam usia tertentu, bisa diprediksi apakah pernikahan tersebut berjalan lancar atau tidak. Catat: ini prediksi dari studi – bukan survei monyet yang asal.
Nyatanya memang ada beberapa fakta pas nikah di usia tertentu tingkat perceraian benar-benar nyata.
Menurut data dari National Survey of Family Growth di AS sana, mereka yang nikah di usia 31 tahun ke atas kebanyakan tak mudah cerai. Mereka yang nikah di kisaran usia tersebut punya tingkat risiko perceraian sebanyak 11 persen saja.
Bagaimana jika menikah setelah usia 32? Nick Wolfinger, profesor dari Universitas Utah, menemukan fakta sebanyak 5 persen pasangan yang nikah di usia 32 kebanyakan bercerai.
Dari segi hukum, James D.Scott, spesialis hukum keluarga yang telah menangani dua ribu pasangan bercerai selama 36 tahun kariernya bilang, kesininya usia mereka yang menikah semakin meningkat di atas angka 30 atau di atas angka 35 tahun.
Kenapa bisa begitu?
Beruntungnya 3 Pria Biasa Ini Nikahi Para Wanita Cantik!
Karena mereka banyak pertimbangan. “Mereka tak mau berbagi penghasilan mereka dan tak mau menyatukan gaya hidup mereka dengan pasangan mereka,” jelas James.
Kenapa bercerai
Sedangkan menurut Julienne Derichs, LCPC, konselor pasangan menikah, bilang kalau terlalu sulit untuk mengukur kenapa perceraian terjadi di area tertentu karena ada beberapa kunci penting.
“Perceraian ditentukan pendidikan, kemampuan berkomunikasi tanpa kekerasan, dan tingkat kepuasan komitmen pasangan. Itu yang diindikasi hasil riset,” terang Julienne. Bener juga sih…
Dan lagi, poin-poin tersebut jadi penentu di usia lima tahun pertama pernikahan. Risiko perceraian bisa berkurang begitu pernikahan memasuki usia 18 hingga 32 tahun dan makin berkurang lagi setelah masuk usia pernikahan 30 hingga 40 tahun. Itu fakta riset yang didapat.
Jadi triknya agar tak cerai, menikahlah setelah usia 28 dan sebelum usia 32. Dan tentu, tak terburu-buru tukar cincin dengan orang yang jelas-jelas salah.